@misc{eprints67614, month = {Nopember}, title = {PENGARUH UKURAN PARTIKEL BIOCHAR KAYU KARET TERHADAP EFEKTIVITAS PENGGUNAAN PUPUK UREA PADA BUDIDAYA TANAMAN SAWI PAKCOY (Brassica chinensis L.)}, author = {1714071025 Nyoman Arif Mudita}, address = {UNIVERSITAS LAMPUNG}, publisher = {FAKULTAS PERTANIAN}, year = {2022}, url = {http://digilib.unila.ac.id/67614/}, abstract = {Perbedaan dalam pemberian biochar kayu karet dengan variasi ukuran partikel berbeda mempengaruhi efektivitasnya dalam memperbaiki dan menyuburkan tanah. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengamati pengaruh kombinasi variasi ukuran partikel biochar kayu karet dengan dosis pupuk Urea terhadap pertumbuhan tanaman sawi pakcoy. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mengetahui pengaruh ukuran partikel biochar terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi pakcoy (Brassica chinensis L). (2) Mengetahui pemberian dosis pupuk urea yang tepat untuk digunakan pada berbagai ukuran partikel biochar terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi pakcoy (Brassica chinensis L.). (3) Mengetahui pengaruh interaksi antara biochar dan pupuk urea terhadap pertumbuhan dan produksi tanaman sawi pakcoy (Brassica chinensis L.)v Penelitian ini dirancang menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor yaitu faktor ukuran partikel biochar kayu karet dan faktor dosis pupuk urea, masing-masing terdiri dari 4 taraf dengan 3 kali ulangan sehinggal diperoleh 48 sampel percobaan. Dengan variabel pengamatan meliputi karakteristik tanah yang terdiri dari sifat kimia tanah yaitu pH tanah, karakteristik biochar yang terdiri dari kadar abu (\%), kadar air (\%), dan pH, pertumbuhan tanaman yang terdiri dari tinggi tanaman (cm), lebar daun (cm), jumlah daun (helai), luas kanopi (cm 2 ), warna daun, konsumsi air (g), bobot segar tanaman (g), bobot brangkasan atas segar (g), bobot brangkasan bawah segar (g), bobot brangkasan atas kering (g), bobot brangkasan bawah kering (g), produktivitas air (g/ml), dan produktivitas pupuk (g/g). Pemberian ukuran partikel biochar yang berbeda menunjukkan pengaruh nyata terhadap beberapa parameter pengamatan seperti warna daun, bobot segar, bobot brangkasan atas segar, dan produktivitas air. Sedangkan dosis pupuk urea hanya menunjukkan pengaruh nyata dibeberapa variabel pengamatan seperti tinggi tanaman, warna daun, bobot segar, bobot brangkasan atas segar, produktivitas air, dan luas kanopi. Interaksi terhadap faktor ukuran partikel biochar kayu karet dengan dosis pupuk Urea yang paling optimal adalah ukuran partikel biochar 5 mm dengan dosis 10 ton/ha atau 62 g/tanaman dengan dosis pupuk Urea 160 kg/ha atau 1 g/tanaman dengan rata-rata berat tanaman pakcoy yang dihasilkan adalah 44.87 g/tanaman. Kata Kunci: Biochar, kayu karet, ukuran partikel, pakcoy, Urea.} }