creators_name: Reza Andika Nurdiansyah, 1713031021 creators_id: randhika395@gmail.com type: other datestamp: 2022-12-16 04:13:58 lastmod: 2022-12-16 04:13:58 metadata_visibility: show title: FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT MAHASISWA UNIVERSITAS LAMPUNG MENJADI ANGGOTA KOPERASI MAHASISWA UNILA ispublished: pub subjects: 330 subjects: 370 full_text_status: restricted abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi minat mahasiswa Universitas Lampung menjadi anggota Kopma Unila, faktor-faktor tersebut ialah pengetahuan perkoperasian, persepsi tentang Kopma Unila dan motivasi berkoperasi di Kopma Unila. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian deskriptif verifikatif karena penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memberikan gambaran mengenai pengaruh variabel X terhadap variabel Y yang terjadi dengan menggunakan pendekatan data kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Lampung angkatan 2017-2019 sebanyak 17.718 mahasiswa dengan jumlah sampel yang digunakan sebesar 341 mahasiswa dengan menggunakan perhitungan Isaac-Michael. Teknik pengambilan sampel menggunakan simple random sampling dengan alokasi besarnya sampel masing-masing fakultas menggunakan teknik proportionated random sampling. Uji hipotesis dilakukan secara parsial dan simultan dengan menggunakan uji t dan uji F. Hasil analisis penelitian menunjukan terdapat pengaruh secara simultan pengetahuan perkoperasian, persepsi tentang Kopma Unila, dan motivasi berkoperasi di Kopma Unila terhadap minat mahasiswa Universitas Lampung menjadi anggota Kopma Unila dengan Fhitung sebesar 245,771 dan Ftabel sebesar 2,631 yang berarti Fhitung>Ftabel dengan kadar determinasi sebesar 0,686 atau 68,6% sisanya 31,4% dipengaruhi oleh faktor lain. Kata kunci : Pengetahuan Perkoperasian, Persepsi, Motivasi, Minat The research aims to understand factors that influence the intention of Universitas Lampung's Students on being a member of student cooperative (Kopma Unila). Those factors include the cooperative understanding, perception, and motivation. The research is categorized into verificative description due to the purpose of this research is to understand and explain about the influence of independent variable to the dependent variable by using quantitative approach. The population was Universitas Lampung's students batch 2017-2019 with the total of 17.718 students and while the samples were counted by using Isaac Michael of 341 students. The data collection technique used a simple random sampling with proportionated random sampling type. The hypotesis was conducted partially or T test and simultaneously or F test. The results show that there is simultaneous influence of cooperative understanding, perception, and motivation on the intention of Universitas Lampung's students on being a member of cooperative student (Kopma Unila) with the Fcount value of 245,771 and Ftable value of 2,631. It means that Fcount > Ftable with the determinant rate of 0,686 or 68,6 percent and the rest of 31,4 percent influenced by other factors. Key words: Cooperative Understanding, Perception, Motivation, Intention date: 2021-10-11 date_type: published publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG citation: Reza Andika Nurdiansyah, 1713031021 (2021) FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT MAHASISWA UNIVERSITAS LAMPUNG MENJADI ANGGOTA KOPERASI MAHASISWA UNILA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/67726/1/Reza%20Andika%20Nurdiansyah_Abstrak%20-%20Reza%20Nurdianysah.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/67726/2/Reza%20Andika%20Nurdiansyah_Skripsi%20Full%20-%20Reza%20Nurdianysah.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/67726/3/Reza%20Andika%20Nurdiansyah_Skripsi%20Tanpa%20Pembahasan%20-%20Reza%20Nurdianysah.pdf