%0 Generic %A Tamara, Helsa Apty %C Pendidikan Dokter %D 2023 %F eprints:68628 %I Fakultas Kedokteran %T HUBUNGAN KADAR SERUM TSH, T3 DAN T4 DENGAN TIPE HISTOPATOLOGI NEOPLASMA TIROID DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH DR. H. ABDUL MOELOEK %U http://digilib.unila.ac.id/68628/ %X Latar Belakang: Neoplasma tiroid ialah pertumbuhan abnormal yang berasal dari kelenjar tiroid, dapat berupa neoplasma jinak ataupun neoplasma ganas Neoplasma tiroid yang sering ditemukan umumnya merupakan jinak. TSH merupakan faktor primer yang mengendalikan pertumbuhan sel tiroid dan sintesis serta sekresi hormon tiroid. Sekresi TSH dirangsang oleh kadar T3 dan T4 yang rendah. T3 dan T4 yang bersirkulasi dalam plasma yang sebagian besar diikat dengan protein, dan sebagian kecil dalam bentuk bebas yaitu Free Triiodotironine (FT3) dan Free Thyroxine (FT4). Metode: Penelitian ini bersifat observasional analitik dengan pendekatan potong lintang. Penelitian dilakukan di RSUD Dr. H Abdul Moeloek. Data yang diteliti adalah hubungan antara kadar serum TSH, T3 dan T4 dengan tipe histopatologi neoplasma tiroid yang diambil dari rekam medik. Neoplasma tiroid dikelompokkan menjadi adenoma folikuler, karsinoma papilari, karsinoma folikuler, dan neoplasma lainnya. Sedangkan kadar serum TSH, T3 dan T4 dikelompokkan menjadi rendah dan tinggi. Selanjutnya data dianalisis menggunakan uji Chi-square Hasil: Hasil penelitian dari 86 responden didominasi oleh perempuan sebanyak 69 responden (80,2 %) yang didominasi oleh tipe histopatologi adenoma folikuler sebanyak 32 kasus (37,2%) dan kadar serum TSH, T3 dan T4 dalam kadar yang rendah masing-masing sebanyak 58 kasus (67,4 %), 54 kasus (32 %) dan 59 kasus (68,6%). Terdapat hubungan antara kadar serum TSH dan T3 dengan tipe histopatologi neoplasma tiroid (p= 0,022 dan p= 0,008) serta tidak terdapat hubungan antara kadar serum T4 dengan tipe histopatologi neoplasma tiroid di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek (p=0,054). Simpulan: Terdapat hubungan antara kadar serum TSH dan T3 dengan tipe histopatologi neoplasma tiroid serta tidak terdapat hubungan antara kadar serum T4 dengan tipe histopatologi neoplasma tiroid di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek. Kata Kunci: Neoplasma tiroid, kadar serum TSH, T3 dan T4, gambaran histopatologi