creators_name: Chyntia Edysyafira, 1853052002 creators_id: 1853052002 type: other datestamp: 2023-02-03 01:38:06 lastmod: 2023-02-03 01:38:06 metadata_visibility: show title: KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SMP MMT (MAKARTI MUKTI TAMA) RAWAJITU SELATAN ispublished: pub subjects: 607 full_text_status: restricted abstract: Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya kemandirian belajar siswa di masa pandemi Covid-19. Hal ini ditunjukan dengan siswa yang bergantung pada orang lain dan tidak bertanggung jawab dalam menyelesaikan masalah belajarnya. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kemandirian belajar siswa pada masa pandemi Covid-19 di SMP MMT Rawajitu Selatan. Subjek pada penelitian ini adalah 3 siswa (sebagai sumber utama pada penelitian), sedangkan 3 guru wali kelas (sebagai sumber pendukung untuk menguatkan hasil penelitian). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologi. Teknik analisis data yang dilakukan meliputi reduksi data, penyajian data, verifikasi/menarik kesimpulan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat tiga aspek yang menonjol dalam kemandirian belajar siswa yaitu ketidaktergantungan terhadap orang lain, memiliki kepercayaan diri, dan memiliki rasa tanggung jawab. date: 2022-12-21 date_type: published publisher: FKIP place_of_pub: Universitas Lampung citation: Chyntia Edysyafira, 1853052002 (2022) KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI SMP MMT (MAKARTI MUKTI TAMA) RAWAJITU SELATAN. FKIP, Universitas Lampung. document_url: http://digilib.unila.ac.id/68682/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/68682/2/SKRIPSI%20FULL_Chyntia%20Edysyafira.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/68682/3/SKRIPSI%20TANPA%20PEMBAHASAN.pdf