@misc{eprints70852, month = {Maret}, title = {PENGARUH PERMAINAN BISIK BERANTAI TERHADAP KEMAMPUAN BERBICARA PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN}, author = {EKARINI DIAH }, address = {UNIVERSITAS LAMPUNG}, publisher = {FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN}, year = {2023}, url = {http://digilib.unila.ac.id/70852/}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan bisik berantai terhadap kemampuan berbicara pada anak usia 5-6 tahun. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen dengan desain pre-eksperimental tipe one group pre-test - post-test design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 46 anak. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 anak berusia 5-6 tahun yang diperoleh melalui teknik sampel acak sederhana. Hasil rata-rata pre-test yang diperoleh melalui hasil observasi sebesar 71,16. Setelah pre-test dilakukan kemudian diberikan perlakuan dengan permainan bisik berantai untuk melatih kemampuan berbicara anak, selama melakukan perlakuan (treatment), terjadi suatu peningkatan yang terlihat dari nilai post-test yang memperoleh rata-rata sebesar 88, 83. Analisis data yang digunakan adalah uji paired t-test pada hasil penilaian pre-test dan post-test. Kemudian, untuk menguji signifikasi data dilakukan dengan membandingkan nilai Sig. (2-tailed) dengan nilai {\ensuremath{\alpha}}. Berdasarkan hasil uji paired t-test pada data pre-test dan post-test diperoleh nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,001 kemudian nilai {\ensuremath{\alpha}} sebesar 0,05. Hal ini berarti bahwa nilai Sig. (2-tailed) {\ensuremath{<}} nilai {\ensuremath{\alpha}} (0,001 {\ensuremath{<}} 0,05). Demikian disimpulkan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak, artinya terdapat pengaruh dari permainan bisik berantai terhadap kemampuan berbicara pada anak usia 5-6 tahun. Kata Kunci: Permainan Bisik Berantai, Kemampuan Berbicara, Anak Usia Dini} }