creators_name: SELVY, SAFITRI P creators_id: 1613041044 type: other datestamp: 2023-06-27 06:30:09 lastmod: 2023-06-27 06:30:09 metadata_visibility: show title: KEMAMPUAN MENULIS TEKS BERITA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPN 2 BANDAR LAMPUNG ispublished: pub subjects: 407 full_text_status: restricted abstract: Penelitian ini berjudul Kemampuan Menulis Teks berita Peserta Didik Kelas VIII SMPN 2 Bandar Lampung. Masalah yang diangkat dalam skripsi ini adalah Bagaimanakah kemampuan menulis teks berita peserta didik kelas VIII SMPN 2 Bandarlampung tahun ajaran 2021/2022? Masalah ini diangkat karena masih banyak peserta didik kelas VIII SMPN 2 Bandarlampung yang belum bisa menghasilkan teks berita dengan baik. Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan menulis teks berita Peserta didik kelas VIII di SMPN 2 Bandarlampung pada Tahun Ajaran 2021/2022. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif kualiitatif. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui data tertulis. Sumber data penelitian ini diambil dari hasil observasi pada peserta didik kelas VIII SMPN 2 Bandarlampung. Pada penelitian ini teknik pengumpulan data yang digunakan berupa tes tertulis. Tes tertulis yang digunakan dalam penelitian ini berupa arahan peneliti terhadap partisipan yaitu peserta didik kelas VIII SMPN 2 Bandarlampung.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, kemampuan peserta didik kelas VIII SMPN 2 Bandarlampung dalam menulis teks berita dilihat dari aspek struktur teks berita dapat digolongkan pada kategori mampu dengan presentase 75% dan tidak mampu dengan presentase 25%, sedangkan jika dilihat dari aspek kaidah kebahasaan teks berita dapat digolongkan dalam kategori mampu dengan presentase 35% dan kategori tidak mampu dengan presentase 71%. Setelah peneliti menghitung presentase kemampuan kelas pada aspek struktur dan kaidah kebahasaan teks berita, diperoleh nilai kemampuan peserta didik yang mampu dalam menulis teks berita dengan presentase 42%, sedangkan presentase peserta didik yang tidak mampu dengan presentase 57%. Kata Kunci: kemampuan, menulis, teks berita. date: 2023-06-07 date_type: published publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG citation: SELVY, SAFITRI P (2023) KEMAMPUAN MENULIS TEKS BERITA PESERTA DIDIK KELAS VIII SMPN 2 BANDAR LAMPUNG. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG . document_url: http://digilib.unila.ac.id/73198/1/1.%20ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/73198/2/2.%20SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/73198/3/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20PEMBAHASAN.pdf