title: PENGARUH STORE ATMOSPHERE TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN STUDY KASUS DI LOTTE GROSIR LAMPUNG PADA MASA PASCA PANDEMI COVID-19 creator: KHOIRUN , NAJAH subject: 300 Ilmu sosial description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh store atmosphere terhadap minat beli di Lotte Grosir Lampung pada masa pasca pandemi covid-19. Adapun variabel bebas yang digunakan pada penelitian ini adalah store atmosphere sedangkan variabel terikatnya yaitu minat beli. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan dengan metode kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen yang pernah berbelanja di Lotte Grosir Lampung. Adapun teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu non-probability sampling dengan teknik accidental sampling dengan sampel sebanyak 110 responden. Sumber data yang diperoleh pada penelitian ini yaitu jurnal, buku atau arsip perusahaan yang diberikan oleh pihak Lotte Grosir Lampung dan website. Adapun Teknik pengumpulan data diperoleh melalui penyebaran koesioner yang disebarkan melalui google form ke media sosial melalui direct message, melalui observasi lapangan yang dilakukan pada 16 September sampai 25 Oktober 2021 dan juga diperoleh melalui dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linier sederhana. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data menunjukan bahwa store atmosphere berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat beli dengan nilai R square sebesar 0.685 atau 68,5%. Kata Kunci : Store Atmosphere, Minat Beli publisher: FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK date: 2023-06-22 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/73722/1/1.%20ABSTRAK-ABSTRACT.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/73722/2/2.%20SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/73722/3/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: KHOIRUN , NAJAH (2023) PENGARUH STORE ATMOSPHERE TERHADAP MINAT BELI KONSUMEN STUDY KASUS DI LOTTE GROSIR LAMPUNG PADA MASA PASCA PANDEMI COVID-19. FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK , UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/73722/