creators_name: ERI , FEBRIYANSAR creators_id: 1914141006 type: other datestamp: 2023-07-28 01:16:02 lastmod: 2023-07-28 01:16:02 metadata_visibility: show title: PENGARUH PEMBERIAN JENIS KUNING TELUR YANG BERBEDA PADA PENGENCER TRIS TERHADAP KUALITAS SEMEN BEKU SAPI BRAHMAN ispublished: pub subjects: 590 full_text_status: restricted abstract: Penelitian ini dilaksanakan di Unit PelayananTeknis Daerah Balai Inseminasi Buatan Daerah Lampung, KecamatanTerbanggi Besar, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung pada 25–30 Januari 2023. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian jenis kuning telur yang berbeda dan mengetahui jenis kuning telur yang terbaik pada pengencer tris terhadap kualitas semen beku sapi Brahman. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan jenis kuning telur (telur ayam ras biasa, telur ayam ras herbal dan telur ayam ras omega 3) pada pengencer tris dan masing-masing pada perlakuan dilakukan sebanyak 6 kali ulangan. Data yang diperoleh dianalisis ragam pada taraf 5% dan atau 1%, kemudian untuk peubah yang berpengaruh nyata dilakukan uji lanjut DMRT (Duncan’s Multiple Range Test). Hasil penelitian menunjukkan pemberian jenis kuning telur yang berbeda pada pengencer tris berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap persentase motilitas spermatozoa post thawing dan berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap persentase spermatozoa hidup post thawing, namun tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap persentase abnormalitas spermatozoa post thawing. Penambahan jenis kuning telur ayam ras biasa dan ayam ras omega 3 pada pengencer tris memberikan hasil lebih baik terhadap persentase motilitas dan viabilitas serta memiliki hasil terendah terhadap persentase abnormalitas spermatozoa dibandingkan dengan jenis kuning telur ayam ras herbal. Kata kunci :Kuning Telur, Ayam Ras Biasa, Ayam Ras Herbal, Ayam Ras Omega 3, Pengencer Tris, Kualitas Semen, Sapi Brahman. This research was conducted at the Regional Technical Service Unit of Lampung Regional Artificial Insemination Center, Terbergi Besar District, Central Lampung Regency, Lampung Province on January 25–30 , 2023. The purpose of this study was to determine the effect of giving different types of egg yolk and determine the best type of egg yolk in Tris diluent on the quality of frozen semen of Brahman cows. The experimental design used was a completely randomized design (CRD) with 3 treatments of egg yolk types (ordinary chicken eggs, herbal chicken eggs and omega 3 chicken eggs) in Tris diluent and each treatment was carried out 6 times. The data obtained were analyzed for variance at the 5% and or 1% level, then for variables that had a significant effect, DMRT (Duncan's Multiple Range Test) was conducted. The results showed that the provision of different types of egg yolks in Tris diluent had a significant effect (P < 0.05) on the percentage of motility of post thawing spermatozoa and a very significant effect (P < 0.01) on the percentage of live spermatozoa post thawing, but no significant effect (P>0.05) on the percentage of abnormalities of post thawing spermatozoa. The addition of ordinary and omega 3 chicken egg yolk types in Tris diluent gave better results on the percentage of motility and viability and had the lowest results on the percentage of spermatozoa abnormality compared to herb chicken egg yolk types. Keywords: Egg, Common Breed Chicken, Herbal Breed Chicken, Omega 3 Breed Chicken, Tris Diluent, Semen Quality, Brahman Cattle date: 2023-06-21 date_type: published publisher: FAKULTAS PERTANIAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG id_number: 1914141006 citation: ERI , FEBRIYANSAR (2023) PENGARUH PEMBERIAN JENIS KUNING TELUR YANG BERBEDA PADA PENGENCER TRIS TERHADAP KUALITAS SEMEN BEKU SAPI BRAHMAN. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/73803/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/73803/2/SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/73803/3/SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf