%0 Generic %A MEGASARI, %D 2023 %F eprints:75297 %I FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS %T DAMPAK CITRA PARTAI DAN CITRA PRIBADI KANDIDAT DIMODERASI KAMPANYE TERHADAP NIAT MEMILIH ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH DI INDONESIA %U http://digilib.unila.ac.id/75297/ %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi masyarakat terhadap niat memilih anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah di Indonesia. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling yang berbasis wilayah dengan kategori tinggi, sedang dan rendah. Pemilih dengan wilayah kategori tinggi terletak pada Provinsi Jawa Barat dan Jawa Timur, wilayah kategori sedang terletak pada Provinsi Bali dan Kalimantan Selatan, sedangkan wilayah kategori rendah terletak pada Provinsi Papua Barat dan Kalimantan Tenggara. Adapun kriteria sampel pada penelitian ini yaitu responden yang sudah berusia 17 tahun dan memiliki hak pilih sebagai pemilih aktif. Pengumpulan data dilakukan selama tiga bulan, sejak awal bulan Maret sampai dengan awal bulan Juni 2021. Kuesioner yang layak diolah sebanyak 432 sampel atau 81,5% dari total 530 kuesioner yang disebar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa citra pribadi kandidat sebagai faktor utama yang memengaruhi niat untuk memilih dibandingkan dengan citra partai. Artinya masyarakat lebih melihat pada kualitas pribadi yang dimiliki kandidat dalam memberikan sosialisasi kepada masyarakat maupun hal-hal yang menunjukkan jati diri mereka. Penelitian ini menyatakan bahwa pilihan responden yang terbanyak adalah kandidat yang memiliki karakteristik jujur, inovatif, mapan, kepribadian yang kuat, dan memiliki karakter kepemimpinan artinya kandidat memiliki kemampuan seorang pemimpin, memengaruhi pikiran, perasaan atau tingkah laku orang lain untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan. Penelitian ini memiliki kebaruan dalam mengkaji pengaruh citra partai terhadap citra pribadi kandidat dan kampanye sebagai pemoderasi pengaruh citra partai dan citra pribadi kandidat terhadap niat memilih anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. Kata Kunci: Citra partai, citra pribadi kandidat, niat memilih, kampanye This study aimed to determine the factors influencing people on the intention to elect members of the Regional People's Legislative Assembly (DPRD) in Indonesia. This study used a purposive sampling technique area-based with high, medium and low categories. Voters with a high category area are located in the Provinces of West and East Java, medium category areas are located in the Provinces of Bali and South Kalimantan, while low category areas are located in the Provinces of West Papua and Southeast Kalimantan. The respondents are 17 years old and have the right to vote as active voters. Data collection was carried out for three months, from the beginning of March to the first of June 2021. The decent questionnaires were processed as many as 432 samples or 81.5% of the total 530 questionnaires distributed. . The results of the study showed that the candidate's image is the main factor influencing the intention to vote compared to the party's image. This means that people pay attention more at the personal qualities of candidates in providing socialization to the community and how to show their identity. This study stated that most respondents chose a candidate who has the characteristics of being honest, innovative, well-established, has a strong personality, and has leadership character, meaning that the candidate can be a leader, influencing the thoughts, feelings or behavior of other people to achieve predetermined goals. This research has a novelty in examining the influence of party's image on the personal image of the candidate and the campaign as a moderator of the influence between the party's image and the candidate's personal image on the intention to elect. Keywords: Party image, candidate's image, intention to vote, campaign