creators_name: ZAHRA , RACHMA PUTRI creators_id: 1913052039 type: other datestamp: 2023-09-26 03:02:26 lastmod: 2023-09-26 03:02:26 metadata_visibility: show title: ANALISIS ATRIBUT KEPRIBADIAN KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XI SMK NEGERI 8 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2022/2023 PASCA PANDEMIC COVID-19 ispublished: pub subjects: 370 full_text_status: restricted abstract: Peran bimbingan dan konseling di sekolah merupakan salah satu komponen pendidikan yang bertujuan membantu memfasilitasi peserta didik (siswa) untuk mencapai pengembangan diri yang optimal. Di sekolah menengah kejuruan yang mempersiapkan siswa untuk menjadi lulusan siap kerja, guru BK berperan dalam membentuk karakter siap kerja siswa tersebut, dengan memberikan layanan bimbingan dan konseling kepada siswa sesuai dengan kemampuan dan kebutuhannya. Penelitian kali ini bertujuan untuk menganalisis atribut kepribadian dari kesiapan kerja siswa di SMK. Pada dasarnya atribut kepribadian telah dimiliki oleh masing-masing individu dengan tingkatan yang berbeda-beda. Maka dengan adanya penelitian ini dapat menjadi refrensi bagi sekolah dalam menangani permasalahan dari kesiapan kerja siswa. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 513 orang responden dengan sampel sebanyak 128 responden, penelitian ini dilakukan di SMK 8 Bandar Lampung, teknik pengumpulan data menggunakan angket atribut kepribadian kesiapan kerja dan analisis statistik deskriptif. Siswa kelas XI SMK Negeri 08 berjumlah 128 siswa Bandar Lampung, 70 siswa (54,6%) memiliki kesiapan kerja tinggi, 56 siswa (43,7%) memiliki kesiapan kerja sedang, dan 2 siswa (1,5%) memiliki kesiapan kerja rendah. Siswa sudah memiliki penguasaan diri terhadap sikap dan perilaku yang harus dimiliki seseorang untuk dinyatakan siap bekerja. Dalam penelitian ini bentuk kesiapan kerja ditinjau dari atribut kepribadian, yaitu etika kerja, tanggung jawab, semangat berusaha, manajemen waktu, berpikir kritis keterampilan, komunikasi, dan kerja sama. Siswa yang berada pada kategori tinggi dapat dinyatakan mampu menyesuaikan diri dengan lingkungan kerjanya atau siap bekerja. Kata kunci: atribut kepribadian, kesiapan kerja, siswa SMK date: 2023-08-11 date_type: published publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG citation: ZAHRA , RACHMA PUTRI (2023) ANALISIS ATRIBUT KEPRIBADIAN KESIAPAN KERJA SISWA KELAS XI SMK NEGERI 8 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2022/2023 PASCA PANDEMIC COVID-19. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/75858/1/1.%20ABSTRAK%20-%20ABSTRACT.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/75858/2/2.%20SKRIPI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/75858/3/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20PEMBAHASAN.pdf