%A PUSPITASARI RENI %T ANALISIS LEVEL OF SERVICE PENGGUNA JASA DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL RADIN INTAN II LAMPUNG DENGAN METODE IPA (IMPORTANCE PERFORMANCE ANALYSIS) %X Bandar Udara Internasional Radin Intan II Lampung merupakan bandar udara utama di Provinsi Lampung oleh karena itu memiliki peranan penting di dalam penyelenggaraan konektivitas transportasi udara. Standar pelayanan pada bandara telah ditetapkan dengan standar yang ada pada PM 178 Tahun 2015 dan persepsi pengguna jasa dengan metode Importance Performance Analysis. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui kepuasan pengguna jasa berdasarkan persepsi penumpang sebagai pihak yang merasakan efek pelayanan di terminal dan penilaian tingkat pelayanan berdasarkan standar pelayanan PM 178 Tahun 2015. Hasil analisis tingkat pelayanan menunjukkan nilai kapasitas terminal dalam menampung penumpang waktu sibuk sebesar 34,55 ?A? Istimewa, sedangkan nilai tingkat pelayanan fasilitas proses keberangkatan dan kedatangan sebesar 82 ?B? Baik Sekali, nilai tingkat pelayanan fasilitas kenyamanan sebesar 83 ?B? Baik Sekali, nilai tingkat pelayanan fasilitas nilai tambah memperoleh 55 ?A? Istimewa. Dari 11 atribut pertanyaan importance performance analysis, hasil analisis menunjukkan kuadran I ? 2 butir pertanyaan, kuadran II ? 5 butir pertanyaan, kuadran III ? 1 butir pertanyaan serta kuadran IV ? 3 butir pertanyaan. %D 2023 %I UNIVERSITAS LAMPUNG %L eprints76387