%0 Generic %9 Other %A Fahmi Iskandar, 1013051033 %C Universitas Lampung %D 2015 %F eprints:7656 %I Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan %T HUBUNGAN ANTARA KEMAMPUAN KOGNITIF DENGAN TINGKAT KECEMASAN WASIT SAAT MEMIMPIN PERTANDINGAN DI KEJUARAAN PIALA SURATIN U-18 TINGKAT PROVINSI LAMPUNG %U http://digilib.unila.ac.id/7656/ %X ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya hubungan antara kemampuan kognitif dengan tingkat kecemasan wasit saat memimpin pertandingan di Piala Suratin U-18 tingkat Provinsi Lampung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Expose Facto. Sampel dalam penelitian ini yaitu para wasit yang berjumlah 16 Orang, yang memimpin pertandingan tersebut. Teknik pengumpulan data menggunakan angket dan analisis data menggunakan rumus korelasi Product Moment. Hasil analisis penelitian ini menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara kemampuan kognitif dengan tingkat kecemasan wasit saat memimpin pertandingan. Dalam kemampuan kognitif 9 orang wasit(56,25%) dengan kategori sangat baik, 4 orang (25%) baik, dan 3 orang(18,75%) buruk. Serta ada 11 wasit(68,75%) dengan kategori tingkat kecemasan baik sekali,3 orang(18,75%) baik, 2 wasit (12,5%) masuk kategori buruk. Kesimpulanya bahwa hubungan antara kemampuan kognitif dengan tingkat kecemasan para wasit dalam memimpin memiliki hubungan yang sangat tinggi (0,827). Dengan demikian, semakin baik kemampuan kognitif seorang wasit, maka semakin baik pula para wasit dalam mengontrol kecemasanya. Kata Kunci : Kemampuan kognitif, kecemasan Wasit.