creators_name: ZAHRINA , AMALIA creators_id: 2123053002 type: thesis datestamp: 2023-11-15 03:31:19 lastmod: 2023-11-15 03:31:19 metadata_visibility: show title: PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS V ispublished: pub subjects: 370 subjects: 372 full_text_status: restricted abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan E-modul berbasis Problem Project Based Learning (PjBL) yang diharapkan mampu untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Penelitian ini menggunakan metode penelitian menurut ADDIE dengan lima tahapan yaitu: Analisys, Design, Development, Implementation, Evaluation. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling, populasi penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas V SD Negeri 5 Sumberrejo, sampel dalam penelitian ini adalah V A sebagai kelas eksperimen dan V B sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian meliputi kelayakan, kepraktisan, dan keefektifan produk. Kelayakan produk dilihat dari hasil validasi produk tergolong sangat valid, pada segi materi menunjukkan rata-rata sebesar 0,720. Segi bahasa menunjukkan rata-rata sebesar 0,891. Segi media menunjukkan rata-rata sebesar 0,823. Segi pedagogik menunjukkan rata-rata sebesar 0,799. Instrumen tes juga divalidasikan oleh validator sebagai produk penelitian menunjukkan rata-rata sebesar 0,792. Kepraktisan produk dapat dilihat dari rata-rata persentase respon pendidik sebesar 97% dengan interpretasi sangat praktis, sedangkan respon peserta didik sebesar 90% dengan interpretasi sangat praktis. Efektivitas produk dapat dilihat berdasarkan hasil perbandingan peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik pada kedua sampel yaitu kelas eksperimen menggunakan produk dan kelas kontrol tidak menggunakan produk. Berdasarkan hasil rekapitulasi membuktikan bahwa pada kelas eksperimen mendapatkan nilai effect size yang didapatkan pada penelitian ini sebesar 1,50 berkategori besar, hal ini berdasarkan rentang interpretasi d > 0,8 menurut Cohen’s d. Hal tersebut membuktikan bahwasanya berdasarkan hasil perbandingan kelas eksperimen yang menggunakan E-modul berbasis PjBL dan kelas kontrol yang tidak menggunakan produk memiliki rentang nilai yang besar berdasarkan uji effect size. Kata kunci: E-Modul, PjBL, Berpikir Kritis   This study aims to develop an E-module based on Problem Project Based Learning (PjBL) which is expected to be able to improve students' critical thinking skills. This study uses the research method according to ADDIE with five stages, namely: Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation. The sampling technique used in this study was purposive sampling, the population of this study were teachers and students of class V SD Negeri 5 Sumberrejo, the samples in this study were VA as the experimental class and VB as the control class. The results of the research include the feasibility, practicality, and effectiveness of the product. Product feasibility, seen from the results of product validation, is classified as very valid, in terms of material, it shows an average of 0.720. In terms of language shows an average of 0.891. The media aspect shows an average of 0.823. The pedagogic aspect shows an average of 0.799. The test instrument was also validated by the validator as a research product showing an average of 0.792. The practicality of the product can be seen from the average percentage of educators' responses of 97% with very practical interpretations, while the responses of students are 90% with very practical interpretations. Product effectiveness can be seen based on the results of a comparison of the improvement of students' critical thinking skills in the two samples, namely the experimental class using the product and the control class not using the product. Based on the recapitulation results, it proves that the experimental class obtained an effect size value of 1.50 in the large category, this is based on the range of interpretation d > 0.8 according to Cohen's d. This proves that based on the results of a comparison of the experimental class that uses PjBL-based E-modules and the control class that does not use the product has a large range of values based on the effect size test. Keywords: E-Module, PjBL, Critical Thinking date: 2023-10-18 date_type: published institution: UNIVERSITAS LAMPUNG department: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN thesis_type: masters citation: ZAHRINA , AMALIA (2023) PENGEMBANGAN E-MODUL BERBASIS PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS V. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/76899/3/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/76899/1/TESIS%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/76899/2/TESIS%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf