%0 Generic %A AHMAD , NAZIR %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2023 %F eprints:78395 %I FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN %T ANALISIS HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 24 PESAWARAN PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN JASMANI OLAHRAGA DAN KESEHATAN DI ERA PASCA PANDEMI COVID-19 %U http://digilib.unila.ac.id/78395/ %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 24 Pesawaran pada mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di era pasca pandemi covid-19. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Sampel yang digunakan sebanyak 64 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket berisi 50 butir pertanyaan. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan presentase. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 24 pesawaran pada mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di era pasca pandemi covid-19 berada pada kategori “sangat rendah” sebanyak 4 siswa sebesar 6%, kategori “rendah” sebanyak 14 siswa sebesar 22%, kategori “sedang” sebanyak 23 siswa sebesar 36%, kategori “tinggi” sebanyak 21 siswa sebesar 33% dan kategori “sangat tinggi” sebanyak 2 siswa sebesar 3%. Sedangkan berdasarkan nilai rata-rata (mean) secara keseluruhan yaitu 151,765625. Sehingga dapat disimpulkan bahwa secara keseluruhan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 24 Pesawaran pada mata pelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan di era pasca pandemi covid-19 termasuk dalam kategori sedang. Kata kunci: faktor internal, faktor eksternal, hasil belajar, pendidikan jasmani, pasca pandemi covid-19