%A . JEPLIN %T ANALISIS KEMAMPUAN PESERTA DIDIK DALAM MEMBACAA PERMULAAN DI KELAS RENDAH SD NEGERI 1 TELOGOREJO %X Kurangnya kemampuan membaca permulaan peserta didik kelas rendah SD Negeriku 1 Telogorejo menjadi kendala bagi pendidik pada saat melaksanakan kegiatan pembelajaran. Padahal membaca permulaan merupakan kemampuan dasar peserta didik untuk memperoleh keberhasilan belajar di sekolah dasar dan sebagai alat bagi peserta didik untuk mengetahui makna dari setiap pembelajaran yang dipelajari di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan peserta didik dalam membaca permulaan di kelas rendah SD Negeri 1 Telogorejo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling yaitu dipilih dengan pertimbangan dan tujuan tertentu.Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Peserta didik kelas rendah yang menjadi sampel sebanyak 53 peserta didik. Pengumpulan data menggunakan teknik tes Early Grade Reading Assessment (EGRA), observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis non-statistik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kemampuan membaca permulaan setiap peserta didik kelas rendah SD Negeri 1 Telogorejo berbeda-beda yang dibedakan berdasarkan aspek penilaian instrumen penelitian Early Grade Reading Assessment (EGRA). Setiap aspek kemampuan membaca saling berkaitan dan memengaruhi aspek membaca yang lain yang dimiliki peserta didik. Kemampuan pada aspek mengenal huruf akan mempengaruhi aspek membaca kata bermakna, kemampuan pada aspek membaca kata bermakna dan aspek membaca kata tidak bermakna menjadi indikator ketercapaian kemampuan pada aspek membaca nyaring dan memahami bacaan. Begitu pula dengan aspek memahami bacaan yang berpengaruh dengan indikator ketercapaian kemampuan pada aspek menyimak. %C Universitas Lampung %D 2024 %I Ilmu Pendidikan %L eprints79735