creators_name: Risna Wahyuni , Dongoran creators_id: 2013023001 type: other datestamp: 2025-01-20 01:53:22 lastmod: 2025-01-20 01:53:22 metadata_visibility: show title: EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DISCOVERY BERBASIS SIMULASI MOLEKUL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN TRANSLASI ANTARLEVEL REPRESENTASI PADA MATERI HUKUM DASAR KIMIA ispublished: pub subjects: 370 subjects: 500 subjects: 507 subjects: 540 full_text_status: restricted abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan efektivitas model pembelajaran discovery berbasis simulasi molekul untuk meningkatkan kemampuan translasi antarlevel representasi pada materi hukum dasar kimia. Metode yang digunakan pada penelitian ini yaitu kuasi eksperimen dengan menggunakan desain penelitian pretes-postes control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 1 Katibung Kabupaten Lampung Selatan Tahun Ajaran 2024/2025. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas X merdeka 7 sebagai kelas kontrol dan kelas X merdeka 4 sebagai kelas eksperimen. Pengujian hipotesis menggunakan uji perbedaan dua rata-rata dengan Indepedent Sample T-test. Pada perhitungan nilai n-gain didapakan nilai n-gain kelas eksperimen sebesar sebesar 0,78 dengan kriteria “tinggi”, sementara pada uji perbedaan dua rata-rata didapatkan hasil terdapat perbedaan signifikan antara rata-rata n-gain¬ kemampuan translasi antarlevel representasi siswa kelas eskperimen dengan rata-rata n-gain -kelas kontrol pada materi hukum dasar kimia. Sehingga, model pembelajaran discovery berbasis simulasi molekul efektif untuk meningkatkan kemampuan translasi antarlevel representasi kimia siswa pada materi hukum dasar kimia. Kata Kunci: Pembelajaran discovery, representasi, simulasi molekul, kemampuan translasi antarlevel representasi kimia, hukum dasar kimia. date: 2024-12-24 date_type: published publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG id_number: 2013023001 citation: Risna Wahyuni , Dongoran (2024) EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DISCOVERY BERBASIS SIMULASI MOLEKUL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN TRANSLASI ANTARLEVEL REPRESENTASI PADA MATERI HUKUM DASAR KIMIA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/81233/1/1.%20ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/81233/2/2.%20FILE%20SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/81233/3/3.%20FILE%20SKRIPSI%20FULL%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf