title: EFEKTIVITAS MODEL DISCOVERY LEARNING BERBASIS ETNOSAINS UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN SMART RISK-TAKING BEHAVIOR SISWA PADA MATERI ASAM DAN BASA creator: Safitri, Nurul Hidayah subject: 507 Pendidikan, penelitian, topik terkait ilmu pengetahuan alam subject: 540 Kimia dan ilmu yang berhubungan description: Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan efektivitas model discovery learning berbasis etnosains untuk meningkatkan keterampilan proses sains (KPS) dan smart risk-taking behavior siswa pada materi asam dan basa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuasi eksperimen dengan pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPA SMA Negeri 5 Metro tahun ajaran 2024/2025. Sampel penelitian diambil melalui teknik cluster random sampling dan diperoleh kelas XI IPA 3 sebagai kelas eksperimen serta XI IPA 2 sebagai kelas kontrol. Analisis data KPS dan smart risk-taking behavior siswa dilakukan menggunakan uji perbedaan dua rata-rata (uji-t). Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara rata-rata N-gain KPS dan N-gain smart risk-taking behavior siswa pada kelas eksperimen yang lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol. Hasil uji effect size terhadap KPS sebesar 0,98 dan smart risk-taking behavior sebesar 0,93 dengan kriteria efek besar yang mengindikasikan bahwa penerapan model discovery learning berbasis etnosains berpengaruh terhadap KPS serta smart risk-taking behavior siswa. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, dapat disimpulkan bahwa model discovery learning berbasis etnosains efektif untuk meningkatkan KPS dan smart risk-taking behavior siswa pada materi asam dan basa. publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2025-01-12 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/81778/1/ABSTRAK.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/81778/2/SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/81778/3/SKRIPSI%20FULL%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: Safitri, Nurul Hidayah (2025) EFEKTIVITAS MODEL DISCOVERY LEARNING BERBASIS ETNOSAINS UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN SMART RISK-TAKING BEHAVIOR SISWA PADA MATERI ASAM DAN BASA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/81778/