creators_name: 0913031058, Mutmainah type: article datestamp: 2015-04-16 05:56:50 lastmod: 2015-04-16 05:56:50 metadata_visibility: show title: PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KEMAMPUAN GURU DALAM MENGAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPS TERPADU SISWA KELAS VIII SEMESTER GANJIL MTs NURUL IMAN SEKINCAU TAHUN PELAJARAN 2012/2013 ispublished: pub subjects: General full_text_status: restricted abstract: Pendidikan di Indonesia saat ini dihadapkan pada masalah rendahnya prestasi atau hasil belajar peserta didik. Hal ini tidak terlepas dari berbagai faktor yang mempengaruhi proses belajar mengajar di dalam kelas, antara lain persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar yang dimiliki oleh siswa. Keberhasilan proses pembelajaran di sekolah dapat dilihat dari hasil belajar siswa yang bersangkutan. Berdasarkan penelitian pendahuluan yang dilakukan di MTs Nurul Iman Sekincau menunjukkan bahwa hasil belajar IPS Terpadu siswa kelas VIII siswa yang mencapai ketuntasan belajar sebanyak 41 siswa atau sebesar 39,81% sedangkan sebanyak 62 siswa atau sebesar 60,19% belum mencapai ketuntasan belajar. Untuk meningkatkan hasil belajar tersebut maka perlu diperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Dalam penelitian ini faktor yang mempengaruhinya adalah persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar siswa MTs Nurul Iman Sekincau Tahun Pelajaran 2012/2013. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII semester ganjil MTs Nurul Iman Sekincau sebanyak 3 kelas dengan jumlah siswa keseluruhan 103 orang. Dengan menggunakan rumus T. Yamane dengan probability sampling didapat sampel sebanyak 82 orang yang selanjutnya dilakukan alokasi proporsional sampling agar sampel yang diambil lebih proporsional. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif verifikatif dengan pendekatan ex post facto dan survey. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Apakah ada pengaruh persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar terhadap hasil belajar IPS Terpadu siswa kelas VIII MTs Nurul Iman Sekincau Tahun Pelajaran 2012/2013?, (2) Apakah ada pengaruh motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS Terpadu siswa kelas VIII MTs Nurul Iman Sekincau Tahun Pelajaran 2012/2013? (3) Apakah ada pengaruh persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS Terpadu siswa kelas VIII MTs Nurul Iman Sekincau Tahun Pelajaran 2012/2013?. Berdasarkan analisis diperoleh hasil penelitian yang menunjukkan ada pengaruh yang positif persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS Terpadu siswa kelas VIII semester ganjil MTs Nurul Iman Sekincau Tahun Pelajaran 2012/2013. Hal ini ditunjukkan dengan koefisien korelasi (r)= 0.653 dan koefisien determinasi (r²) sebesar 0.427 yang berarti hasil belajar IPS Terpadu dipengaruhi oleh persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar sebesar 42.7% dan sisanya 57.3% dipengaruhi oleh faktor lain. Kesimpulan penelitian ini yaitu, 1. Ada pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar terhadap hasil belajar IPS Terpadu pada siswa kelas VIII MTs Nurul Iman Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2012/2013. 2. Ada pengaruh yang positif dan signifikan motivasi belajar hasil belajar IPS Terpadu pada siswa kelas VIII MTs Nurul Iman Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2012/2013. 3. Ada pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa tentang kemampuan guru dalam mengajar dan motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS Terpadu pada siswa kelas VIII MTs Nurul Iman Semester Ganjil Tahun Pelajaran 2012/2013. Kata Kunci: Persepsi Siswa Tentang Kemampuan Guru Dalam Mengajar Motivasi Belajar, dan Hasil Belajar. date: 2013-02-14 date_type: published publication: Digital Library refereed: TRUE citation: 0913031058, Mutmainah (2013) PENGARUH PERSEPSI SISWA TENTANG KEMAMPUAN GURU DALAM MENGAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR IPS TERPADU SISWA KELAS VIII SEMESTER GANJIL MTs NURUL IMAN SEKINCAU TAHUN PELAJARAN 2012/2013. Digital Library. document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/1/1.%20COVER%20SKRIPSI.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/2/2.%20ABSTRAK%20.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/3/3.%20HALAMAN%20PERSETUJUAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/4/4.%20HALAMAN%20PENGESAHAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/5/5.%20RIWAYAT%20HIDUP.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/6/6.%20SURAT%20PERNYATAAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/7/7.%20HALAMAN%20PERSEMBAHAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/8/8.%20MOTTO1.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/9/9.%20DAFTAR%20ISI.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/10/10.%20SANWACANA.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/11/11.%20DAFTAR%20GAMBAR.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/12/12.%20DAFTAR%20TABEL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/13/13.%20DAFTAR%20LAMPIRAN.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/14/14.%20BAB%20I.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/15/15.%20BAB%20II.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/16/16.BAB%20III.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/17/17.BAB%20IV.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/18/18.%20BAB%20V.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/8365/19/19.%20DAFTAR%20PUSTAKA.pdf