creators_name: Kamilah Hakim, Fatiyah creators_id: 2118031043 type: other datestamp: 2025-02-21 03:34:14 lastmod: 2025-02-21 03:34:14 metadata_visibility: show title: EKSPLORASI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN AKTIVITAS SITOTOKSIK EKSTRAK ETANOL 96% KULIT BIJI KABAU (Archidendron bubalinum) : STUDI ANTIKANKER PADA SEL KANKER PAYUDARA MCF-7 ispublished: pub subjects: 602 subjects: 607 subjects: 610 full_text_status: restricted abstract: Latar Belakang: Pengobatan kanker terus berkembang pesat seiring dengan masifnya kejadian kanker di dunia. Salah satu potensi yang dikembangkan saat ini untuk pengobatan dan pencegahan kanker adalah antioksidan alami. Beberapa penelitian terdahulu melaporkan bahwa adanya aktivitas antioksidan yang tinggi pada tanaman kabau (Archidendron bubalinum). Namun, belum ada penelitian yang menghubungkan tanaman kabau dengan potensinya sebagai antikanker, seperti kanker payudara yang prevalensinya tinggi di dunia. Sehingga, dalam penelitian ini dilakukan eksplorasi aktivitas antioksidan dan aktivitas sitotoksik pada sel kanker payudara MCF-7. Metode: Dalam penelitian ini, proses ekstraksi dilakukan dengan metode Ultrasound-Assisted Extraction menggunakan pelarut etanol 96%. Ekstrak kental selanjutnya dilakukan identifikasi senyawa secara kualitatif dan diteliti aktivitas antioksidannya menggunakan metode DPPH. Kemudian, dilakukan uji aktivitas sitotoksik pada sel kanker payudara MCF-7 menggunakan metode MTT. Hasil: Ekstrak etanol kulit biji kabau mengandung senyawa saponin, fenolik, tanin, dan flavonoid. Didapatkan hasil nilai IC 50 aktivitas antioksidan yang tinggi sebesar 38,23 mg/L. Tidak didapatkan adanya aktivitas sitotoksik yang berarti bahwa sampel tidak mencapai penghambatan 50% pada sel kanker payudara MCF-7. Simpulan: Ekstrak etanol kulit biji kabau memiliki aktivitas antioksidan yang sangat baik, tetapi tidak menunjukkan aktivitas sitotoksik pada sel kanker payudara MCF-7. Kata kunci: Archidendron bubalinum, Aktivitas antioksidan, Aktivitas sitotoksik, Kanker payudara, Sel MCF-7 Background: Cancer treatment continues to evolve rapidly in line with the increasing incidence of cancer worldwide. One potential approach currently being developed for cancer prevention and treatment is the use of natural antioxidants. Previous studies have reported high antioxidant activity in the Archidendron bubalinum. However, no studies have linked this plant to its anticancer potential, particularly against breast cancer, which has a high prevalence globally. Therefore, this study aimed to explore the antioxidant and cytotoxic activities of Archidendron bubalinum seed shells extract on MCF-7 breast cancer cells. Methods: In this study, extraction was performed using the Ultrasound-Assisted Extraction method with 96% ethanol as the solvent. The crude extract was then qualitatively analyzed for its compound content and its antioxidant activity was evaluated using the DPPH method, the cytotoxic activity against MCF-7 breast cancer cells was assessed using the MTT assay. Result: The ethanolic extract of kabau seed shells contained saponins, phenolics, tannins, and flavonoids. The results showed a high IC 50 value for antioxidant activity at 38,23 mg/L. No significant cytotoxic activity was observed, indicating that the sample did not achieve 50% inhibition of MCF-7 breast cancer cells. Conclusion: The ethanolic extract of kabau seed shells exhibited excellent antioxidant activity, but did not demonstrate cytotoxic activity against MCF-7 breast cancer cells. Keywords: Archidendron bubalinum, antioxidant activity, cytotoxic activity, breast cancer, MCF-7 cell line. date: 2025-01-22 date_type: published publisher: FAKULTAS KEDOKTERAN place_of_pub: UNIVERSITAS LAMPUNG id_number: 2118031043 citation: Kamilah Hakim, Fatiyah (2025) EKSPLORASI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN DAN AKTIVITAS SITOTOKSIK EKSTRAK ETANOL 96% KULIT BIJI KABAU (Archidendron bubalinum) : STUDI ANTIKANKER PADA SEL KANKER PAYUDARA MCF-7. FAKULTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. document_url: http://digilib.unila.ac.id/84815/1/ABSTRAK.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/84815/2/SKRIPSI%20FULL.pdf document_url: http://digilib.unila.ac.id/84815/3/SKRIPSI%20FULL%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf