title: STRUKTUR NARATIF DALAM FILM AVATAR THE WAY OF WATER DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMP creator: RACHMAN , ANRABEL subject: 370 Pendidikan subject: 700 Seni, seni rupa, kesenian description: ABSTRAK Masalah dalam penelitian ini ialah struktur naratif dalam film Avatar The Way Of Water karya James Cameron dan implikasinya terhadap pembelajaran bahasa Indonesia di SMP. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan struktur naratif pada film Avatar The Way Of Water dan implikasinya pada pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP kelas VII. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode deskriptif kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah film Avatar The Way Of Water berdurasi 3 jam 12 menit yang tayang di bioskop dengan sutradara yakni James Cameron, sedangkan data dalam penelitian ini berupa struktur naratif (orientasi, komplikasi, dan resolusi). Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik simak dan catat. Analisis data dilakukan dengan mendeskripsikan adegan secara terperinci berdasarkan struktur naratifnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur naratif yang terdapat dalam film Avatar The Way Of Water adalah orientasi, komplikasi, dan resolusi. Pada struktur orientasi, penonton diperkenalkan pada latar belakang dunia fiksi Planet Pandora, karakter-karakter utamanya, yakni Jake Sully, Neytiri, Neteyam, Lo‟ak, Kiri, dan Tuk, serta konflik dan tema-tema utama yang akan dijelajahi dalam cerita. Berikutnya, adalah struktur komplikasi yang ditandai dengan adegan konflik yang dihadapi oleh para karakter di film ini, yakni para manusia yang ingin menjarah sumber daya alam di Planet Pandora. Terakhir, struktur resolusi merupakan bagian akhir konflik atau penyelesaian konflik yang dialami oleh para karakter di film ini dengan memperlihatkan karakter utama Jake Sully dan rakyat suku Planet Pandora membawa kemenangan dari para manusia yang memperebutkan sumber daya alam planet tersebut. Bagian ini juga memperlihatkan kesimpulan atau amanat dalam cerita di film Avatar The Way Of Water. Hasil penelitian tersebut diimplikasikan pada pembelajaran Bahasa Indonesia kelas VII, KD 3.4 dan 4.4 sebagai bahan ajar materi teks cerita fantasi. Kata kunci : Struktur Naratif, Orientasi, Komplikasi, dan Resolusi. publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2024-07-04 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/85104/1/1.%20ABSTRAK%20-%20Rachman%20Anrabel.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/85104/2/2.%20SKRIPSI%20FULL%20-%20Rachman%20Anrabel.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/85104/3/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMABAHASAN%20-%20Rachman%20Anrabel.pdf identifier: RACHMAN , ANRABEL (2024) STRUKTUR NARATIF DALAM FILM AVATAR THE WAY OF WATER DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMP. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/85104/