title: KAJIAN HUBUNGAN LUAS LAHAN VEGETASI TEGAKAN DI KOTA  BANDAR LAMPUNG TERHADAP NILAI KONSENTRASI NITROGEN  DIOKSIDA (NO2) MENGGUNAKAN PENGINDERAAN JAUH
creator: Melda , Septiana	
subject: 600 Teknologi (ilmu terapan)
subject: 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
description: Kota Bandar Lampung mengalami peningkatan jumlah penduduk dari tahun  ke tahun berdasarkan data yang berasal dari Badan Pusat Statistika (BPS) Provinsi  Lampung. Jumlah penduduk Kota Bandar Lampung pada tahun 2018 dan 2023  adalah sebesar 1.033.803 jiwa dan 1.100.109 jiwa. Peningkatan jumlah penduduk  menyebabkan meningkatnya jumlah kendaraan dan kebutuhan akan lahan tempat tinggal  yang berdampak terhadap ketersedian lahan vegetasi. Dalam kurun waktu 2018- 2023  Kota Bandar Lampung mengalami peningkatan jumlah kendaraan sebesar 73.216 yang  berdampak terhadap polutan udara salah satunya yaitu NO2. Sejalan dengan semakin  berkembangnya teknologi, pemantauan permasalahan yang berkaitan dengan luas lahan  vegetasi dan nilai konsentrasi NO2 dapat dilakukan dengan teknik penginderaan jauh  dalam rangka memonitoring keberadaan vegetasi tegakan pada Kota Bandar Lampung.  Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana luas lahan vegetasi  tegakan di Kota Bandar Lampung dan nilai konsentrasi karbon nitrogen dioksida serta  hubungan luas lahan vegetasi tegakan di Kota Bandar Lampung terhadap nilai konsentrasi  nitrogen dioksida. Penelitian ini menggunakan citra Sentinel-2A dan Sentinel-5P tahun  2018, 2020 dan 2023. Analisis citra Sentinel-2A menggunakan klasifikasi Normalized  Difference Vegetation Index (NDVI).  Hasil penelitian ini menunjukan bahwa luas lahan vegetasi di Kota Bandar  Lampung pada tahun 2018, 2020 dan 2023 adalah sebesar 8326,02 Ha (45,01%), 7174,08  Ha (38,78%) dan 5860,21 Ha (31,69%) dan nilai rata-rata konsentrasi NO2 Kota Bandar  Lampung pada tahun 2018, 2020 dan 2023 adalah sebesar 5,15 10-5 mol/m2    , 5,05 10-5    mol/m2 dan 6,20 10-5 mol/m2    . Hubungan luas lahan vegetasi tegakan di Kota Bandar  Lampung terhadap nilai konsentrasi nitrogen dioksida berdasarkan hasil uji regresi linier  sederhana menghasilkan nilai korelasi (r) sebesar 0,74 dengan hubungan yang kuat atau  signifikan. Hubungan luas lahan vegetasi tegakan dengan nilai korelasi NO2 menunjukan  bahwa luasan vegetasi tegakan merupakan faktor yang mempengaruhi tingkat polusi  udara dalam hal ini NO2.  Keyword: hubungan, klasifikasi, lahan vegetasi, normalized difference vegetation  index, nilai konsentrasi, nitrogen dioksida.  Bandar Lampung City has experienced an increase in population from year to year based  on data from the Lampung Province Central Statistics Agency (BPS). The total  population of Bandar Lampung City in 2018 and 2023 is 1,033,803 people and 1,100,109  people. The increase in population causes an increase in the number of vehicles and the  need for residential land which has an impact on the availability of vegetation land. In the  period 2018-2023 Bandar Lampung City experienced an increase in the number of  vehicles by 73,216 which had an impact on air pollutants, one of which was NO2. In line  with the development of technology, monitoring problems related to vegetation land area  and NO2 concentration values can be done with remote sensing techniques in order to  monitor the presence of standing vegetation in Bandar Lampung City. This study aims to  analyze how the land area of standing vegetation in Bandar Lampung City and the value  of carbon nitrogen dioxide concentration and the relationship between the land area of  standing vegetation in Bandar Lampung City to the value of nitrogen dioxide  concentration. This research uses Sentinel-2A and Sentinel-5P images in 2018, 2020 and  2023. Sentinel-2A image analysis using Normalized Difference Vegetation Index (NDVI)  classification. The results of this study indicate that the area of vegetation land in Bandar  Lampung City in 2018, 2020 and 2023 is 8248.23 Ha (44.88%), 7156.16 Ha (38.94%)  and 5947.37 Ha (32.36%) and the average value of NO2 concentration in Bandar  Lampung City in 2018, 2020 and 2023 is 5.15 10-5 mol/m2    , 5.05 10-5 mol/m2    and 6.20 10-    5 mol/m2  . The relationship between the land area of standing vegetation in Bandar  Lampung City and the value of nitrogen dioxide concentration based on the results of  simple linear regression test results in a correlation value (r) of 0.74 with a strong or  significant relationship. The relationship between the land area of standing vegetation and  the correlation value of NO2 shows that the area of standing vegetation is a factor that  affects the level of air pollution in this case NO2.  Keywords: relationship, classification, vegetation land, normalized difference  vegetation index, pollutant concentration value, nitrogen dioxide
publisher: TEKNIK 
date: 2024-05-08
type: Skripsi
type: NonPeerReviewed
format: text
identifier: http://digilib.unila.ac.id/85662/1/1-ABSTRAK%20-%20Melda%20Septiana.pdf
format: text
identifier: http://digilib.unila.ac.id/85662/2/2-SKRIPSI%20FULL%20-Melda%20Septiana.pdf
format: text
identifier: http://digilib.unila.ac.id/85662/3/3-SKRIPSI%20TANPA%20PEMBAHASAN%20-Melda%20Septiana.pdf
identifier:   Melda , Septiana   (2024) KAJIAN HUBUNGAN LUAS LAHAN VEGETASI TEGAKAN DI KOTA BANDAR LAMPUNG TERHADAP NILAI KONSENTRASI NITROGEN DIOKSIDA (NO2) MENGGUNAKAN PENGINDERAAN JAUH.  TEKNIK , UNIVERSITAS LAMPUNG .     
relation: http://digilib.unila.ac.id/85662/