title: CAMPUR KODE DALAM PROSES JUAL BELI DI PASAR SIMPANG SRIBHAWONO DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA creator: DWI, RAHMA SAFITRI subject: 400 Bahasa subject: 407 Pendidikan, riset dan topik terkait tentang Bahasa description: Keberagaman bahasa dalam masyarakat heterogen seperti di pasar dapat memicu terjadinya peristiwa campur kode yang penting untuk diteliti. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk dan faktor terjadinya campur kode dalam proses jual beli di pasar serta mengimplikasikannya dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data dalam penelitian ini adalah tuturan yang mengandung campur kode. Adapun sumber data diambil dari interaksi penjual dan pembeli di Pasar Simpang Sribhawono. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi, dokumentasi, rekam, dan transkripsi data. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik analisis data model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan adanya peristiwa campur kode dalam proses jual beli di Pasar Simpang Sribhawono. Campur kode yang dominan ditemukan adalah campur kode dalam bentuk kata dengan penyisipan bahasa Jawa dan diikuti campur kode dalam bentuk frasa serta klausa. Campur kode tersebut utamanya terjadi karena faktor situasi. Selain itu, faktor sekunder yang menyebabkan terjadinya campur kode adalah penggunaan istilah yang dianggap lebih tepat dan lazim. Hasil penelitian ini diimplikasikan dalam pembelajaran Bahasa Indonesia fase E karena secara umum peserta didik SMA telah memiliki pengetahuan mengenai keanekaragaman bahasa daerah di Indonesia serta bahasa asing. Implikasi dilakukan dalam pembelajaran teks negosiasi yang menekankan aspek bahasa sekaligus sebagai contoh konkret bagi peserta didik untuk berlatih menulis teks negosiasi. Kata kunci: campur kode, pasar, pembelajaran publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2025-03-11 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/85957/1/1.%20ABSTRAK%20-%20ABSTRACT.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/85957/2/2.%20SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/85957/3/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: DWI, RAHMA SAFITRI (2025) CAMPUR KODE DALAM PROSES JUAL BELI DI PASAR SIMPANG SRIBHAWONO DAN IMPLIKASINYA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/85957/