title: PERAN EDUCATION FOR SUSTAINABLE DEVELOPMENT DALAM PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK creator: Chania , Pitrisia subject: 370 Pendidikan description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran Education for Sustainable Development (ESD) dalam Problem Based Learning (PBL) untuk meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik pada materi perubahan iklim. Penelitian ini dilakukan di SMAN 16 Bandar Lampung, dengan populasi yang digunakan seluruh kelas X SMAN 16 Bandar Lampung dan sampel pada penelitian ini yaitu kelas X.5 sebagai kelas eksperimen dan X.8 sebagai kelas kontrol yang diambil secara cluster random sampling. Penelitian ini menggunakan desain penelitian Pretest Posttest Control Group Design, dengan instrumen penelitian lembar tes soal uraian. Hasil penelitian dapat meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik, dibuktikan dengan nilai rata-rata N-gain pada kelas eksperimen sebesar 0,74 dengan kategori tinggi lebih besar dibandingkan pada kelas kontrol dengan ratarata N-gain sebesar 0,46 dengan kategori sedang. Berdasarkan hal tersebut menunjukkan bahwa keterampilan berpikir kritis kelas eksperimen lebih meningkat dibandingkan kelas kontrol. Pernyataan ini juga didukung dengan data perolehan uji Independent Sample T-test diperoleh nilai Sig. (2-tailed) 0,000 < 0,05 dan juga nilai effect size sebesar 0,612 pada kategori tinggi, sehingga dapat disimpulkan bahwa pendekatan ESD dalam model PBL berperan meningkatkan keterampilan berpikir kritis peserta didik pada materi perubahan iklim. Kata kunci: Education for Sustainable Development (ESD), keterampilan berpikir kritis, dan Problem Based Learning (PBL). publisher: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN date: 2025-04-10 type: Skripsi type: NonPeerReviewed format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/86313/1/1.%20ABSTRAK%20-%20ABSTRACT.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/86313/2/2.%20SKRIPSI%20FULL.pdf format: text identifier: http://digilib.unila.ac.id/86313/3/3.%20SKRIPSI%20TANPA%20BAB%20PEMBAHASAN.pdf identifier: Chania , Pitrisia (2025) PERAN EDUCATION FOR SUSTAINABLE DEVELOPMENT DALAM PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG. relation: http://digilib.unila.ac.id/86313/