%0 Generic %A 0613052039, Restika Mayasari %D 2011 %F eprints:8679 %T UPAYA MENINGKATKAN PERCAYA DIRI SISWA DI SEKOLAH MENGGUNAKAN PENDEKATAN CLIENT CENTERED PADA KELAS X SMA MUHAMMADIYAH 2 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2010/2011 %U http://digilib.unila.ac.id/8679/ %X Masalah dalam penelitian ini adalah percaya diri siswa rendah. Permasalahan dalam penelitian ini “ Apakah percaya diri siswa di sekolah dapat ditingkatkan dengan menggunakan pendekatan client centered pada siswa kelas X SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung tahun pelajaran 2010/2011 ?”. Tujuan dari penelitian ini yai tu untuk mengetahui peningkatan percaya diri siswa di sekolah dengan menggunakan pendekatan client centered. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain One-Group Pretest-Posttest. Subjek dalam penelitian sebanyak 4 siswa kelas X di SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung yang memiliki percaya diri yang rendah. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dengan menggunakan angket percaya diri. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa percaya diri dapat ditingkatkan dengan menggunakan pendekatan client centered, kenyataannya ditunjukkan dari hasil analisis data dengan menggunakan uji t (t-test), dari hasil pretest dan postest yang diperoleh t hitung = 13,4 > t = 2,35 maka, Ho ditolak dan Ha diterima, yang artinya percaya diri siswa di sekolah dapat ditingkatkan dengan menggunakan pendekatan client centered tabel 0,05 Kesimpulan dalam penelitian ini adalah percaya diri siswa di sekolah dapat ditingkatkan dengan menggunaan pendekatan client centered pada siswa kelas X di SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2010/2011 Saran yang dapat diberikan adalah: (1)Kepada siswa yang memiliki percaya diri yang rendah, hendaknya berusaha untuk bisa lebih terbuka, dan optimis terhadap kemampuan yang dimiliki, sehingga diharapkan siswa dapat mengembangkan rasa percaya diri (2)Kepada guru pembimbing hendaknya dapat membantu dan membimbing siswa dalam meningkatkan percaya diri dengan menggunakan pendekatan client centered; (3) Kepada peneliti hendaknya dapat melakukan penelitian mengenai percaya diri pada subjek yang berbeda dengan menggunakan teknik atau model konseling lainnya. Kata Kunci : Percaya Diri, Client Centered