%0 Generic %A DEA LATIFA , AZZAHRA %C UNIVERSITAS LAMPUNG %D 2025 %F eprints:87856 %I FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS %T PELUANG PERUBAHAN STATUS KETAHANAN PANGAN TINGKAT KABUPATEN DI PULAU PAPUA TAHUN 2019-2023: PENDEKATAN REGRESI LOGISTIK BINER %U http://digilib.unila.ac.id/87856/ %X Ketahanan pangan merupakan isu strategis yang mencerminkan kesejahteraan masyarakat dan stabilitas pembangunan daerah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi peluang perubahan status ketahanan pangan pada tingkat kabupaten di Provinsi Papua dan Papua Barat selama periode 2019–2023. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari instansi resmi, seperti Badan Pusat Statistik dan Badan Pangan Nasional. Metode analisis yang digunakan adalah regresi logistik biner, dengan variabel dependen berskala nominal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan produktivitas padi dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) secara signifikan meningkatkan peluang suatu wilayah mencapai status tahan pangan. Sebaliknya, tingginya pangsa pengeluaran masyarakat untuk makanan secara signifikan menurunkan peluang tersebut. Temuan ini memberikan implikasi penting bagi perumusan kebijakan pembangunan wilayah, khususnya dalam mengintegrasikan strategi sektor pertanian, sosial, dan infrastruktur dasar guna memperkuat ketahanan pangan secara berkelanjutan. Kata kunci: Ketahanan pangan, Logistik biner, Papua. Food security is a strategic issue that reflects community welfare and regional development stability. This study aims to analyze the factors that influence the chances of changes in food security status at the district level in Papua and West Papua Provinces during the 2019-2023 period. This study uses secondary data obtained from official agencies, such as the Central Bureau of Statistics and the National Food Agency. The analytical method used is binary logistic regression, with a nominal scale dependent variable. The results show that an increase in paddy productivity and the Human Development Index (HDI) significantly increases the chances of an area achieving food security status. Conversely, a high share of public expenditure on food significantly decreases the chances. The findings provide important implications for regional development policy formulation, particularly in integrating agricultural, social and basic infrastructure sector strategies to strengthen food security in a sustainable manner. Keywords: Food security, Binary logistics, Papua.