%A 1113032047 Ni Wayan Sayuwaktini %T PENGARUH KOMPETENSI KEPRIBADIAN GURU TERHADAP MINAT BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PPKn DI KELAS XI SMA NEGERI 13 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2015/2016 %X Tujuan penelitian ini untuk menjelaskan pengaruh kompetensi kepribadian guru terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran PPKn di kelas XI SMA Negeri 13 Bandar Lampung tahun pelajaran 2014/2015. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 58 orang. Analisis data menggunakan Chi Kuadrat dan teknik pengumpulan data menggunakan angket dan triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif atau signifikan, dengan kategori keeratan tinggi antara kompetensi kepribadian guru terhadap minat belajar siswa pada mata pelajaran PPKn. Artinya semakin baik kompetensi kepribadian guru PPKn maka semakin tinggi juga minat belajar siswa pada mata pelajaran PPKn. Oleh karena itu, guru mata pelajaran PPKn harus selalu berupaya untuk memahami dan melaksanakan kompetensi kepribadian yang telah ditetapkan untuk profesi guru, sehingga dapat menciptakan minat belajar yang tinggi pada siswa pada mata pelajaran PPKn. Kata Kunci: Kompetensi Kepribadian Guru, Minat Belajar Siswa pada Mata Pelajaran PPKn %C Universitas Lampung %D 2015 %I Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan %L eprints8886