KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW II DALAM MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2012-2013 (Eksperimen terhadap Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu Tahun Pelajaran 2012-2013)

Puspo Wardoyo., SURASA (2014) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE JIGSAW II DALAM MENULIS PUISI PADA SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 PRINGSEWU TAHUN PELAJARAN 2012-2013 (Eksperimen terhadap Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu Tahun Pelajaran 2012-2013). Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
COVER DALAM.pdf

Download (37Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRACT.pdf

Download (76Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK.pdf

Download (13Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
HALAMAN PERSETUJUAN.pdf

Download (171Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (165Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
PERNYATAAN.pdf

Download (15Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
DAFTAR ISI.pdf

Download (186Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
BAB I.pdf

Download (179Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
BAB II.pdf

Download (675Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
BAB III.pdf

Download (469Kb) | Preview
[img] FIle PDF
BAB IV.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1096Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
BAB V.pdf

Download (197Kb) | Preview
[img]
Preview
FIle PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (133Kb) | Preview

Abstrak

Bahasa Indonesia acapkali dianggap mudah banyak kalangan karena bahasa Indonesia merupakan bagian dari kehidupan kita sehari-hari. Paradigma inilah yang diindikasikan memengaruhi pembelajaran bahasa Indonesia di sekolah sulit ditingkatkan. Atas dasar paradikma tersebut, empat aspek keterampilan berbahasa, yaitu menyimak, berbicara, membaca, dan menulis, keterampilan menulislah yang sangat dikhawatirkan akan keberhasilannya. Selain itu, kurangnya kepiawaian guru menerapkan model pembelajaran menyebabkan proses pembelajaran menjadi tidak menarik dan implikasinya adalah kurangnya minat dan antusias siswa mengikuti proses pembelajaran. Penelitian di SMP Negeri 3 Pringsewu ini bertolak dari masalah tersebut. Untuk mengatasi masalah tersebut, penulis mengujicobakan tingkat keefektifan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II dalam menulis puisi. Adapun tujuan dalam penelitian ini adalah 1) memaparkan kemampuan siswa dalam menulis puisi dengan model konvensional (ekspositori) pada kelas kontrol; 2) memaparkan kemampuan siswa dalam menulis puisi sebelum dan sesudah diberikan perlakuan dengan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II dalam menulis puisi pada kelas eksperimen; 3) memaparkan tingkat efektifitas model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II dalam pembelajaran menulis puisi; 4) Mendeskripsikan pendapat siswa dan guru terhadap keefektifan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu, Kabupaten Pringsewu tahun pelajaran 2012-2013. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen murni dengan sampel siswa kelas VII-4 yang sebagai kelas kontrol dan siswa kelas VII-7 sebagai kelas eksperimen. Pengambilan sampel menggunakan sampel kuota atau quota sample yaitu sampel diwakili dengan menentukan kategori atau kelompok yang ada dalam populasi dari jumlah populasi kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu dengan cara diundi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) kemampuan awal menulis puisi siswa kelas kontrol dan kelas eksperimen memiliki tingkat kemampuan yang sama. Yaitu tidak mampu sampai dengan cukup mampu mencapai 58,34% dengan rata-rata skor awal 64,22 dan 68,58. 2) skor akhir kemampuan menulis puisi antara kelas kontrol dan kelas eksperimen sama-sama mengalami peningkatan yaitu menjadi dalam kategori tingkat kemampuan mampu dan sangat mampu dengan rata-rata skor 64,22 menjadi 70,00 pada kelas kontrol dan kelas eksperimen dari 68,58 menjadi 78,67; 3) terdapat perbedaan signifikan dalam kemampuan menulis puisi antara kelas kontrol (dengan metode ekspositori) dan kelas eksperimen yang diajar menggunakan perlakuan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II pada siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu. Perbedaan kemampuan tersebut ditunjukkan dengan selisih hasil uji-t tes akhir antara kelas kontrol dengan kelas eksperimen., yaitu kenaikan rata-rata skor tes akhir kelas kontrol hanya mengalami peningkatan sebesar 5,78. Sedangkan kelas eksperimen mengalami kenaikan rata-rata skor sebesar 10,08; 4) model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II efektif meningkatkan kemampuan menulis puisi pada siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu sebesar 14,70%; 5) hasil wawancara dengan siswa dan guru bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe jigsaw II efektif dalam pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pringsewu. Kata kunci: Jigsaw II, menulis puisi , siswa kelas VII Indonesian language is often considered as an easy one due to its using in our daily lives. This paradigm indicated that learning Bahasa Indonesia in school is difficult to increase. Based on this paradigm, the four aspects of language skills, namely listening, speaking, reading, and writing where the writing skill is very concerned to get success. In addition, the lack of expertise of teachers is using learning model causes the learning process becomes uninteresting and the implication is lack of interest and enthusiasm of students to follow the learning process. The research at SMP Negeri 3 Pringsewu is in contrast to this problem. To overcome this problem, the researcher tested the effectiveness of level jigsaw cooperative learning model II in writing poetry. The objectives of this research are 1) to describe the students' abilities in writing poetry with conventional models (expository) in the control class; 2) to describe the students' ability in writing poetry before and after the treatment with the Jigsaw cooperative learning model II in writing poetry in the experimental class; 3) to describe the effectiveness of cooperative learning model jigsaw II in writing poetry; 4) to describe the opinions of students and teacher on the effectiveness of cooperative learning model jigsaw II in writing poetry for the students of grade VII SMP Negeri 3 Pringsewu, Kabupaten Pringsewu in the year of 2012/2013. This research is using a true experimental design with the sample of class VII-4 as the control class and class VII-7 as the experimental class. The two classes using in this research by a quota sample or quota sample which are represented by specify the category or drawn a group represented the total populations of grade VII SMP Negeri 3 Pringsewu. The results showed that 1) the students’ abilities before the treatments between the control and experimental class are the same, that is not able to able enough to achieve 58,34% with an average score of 64,22 and 68,58 early; 2) the students’ abilities after the treatments between the control and experimental class are the same which shown an increase in category level capabilities become capable and very capable with an average score of 64,22 into a 70,00 in the control class and experimental class of 68,58 be 78,67; 3) there is a significant difference in the ability to write poetry between the control class (using the expository method) and the experimental class (using the cooperative learning model treatment of jigsaw II) on grade VII students of SMP Negeri 3 Pringsewu. The difference is shown by the difference in the ability of the t-test results of the final test between the control class and the experimental class that is the average score of the final test control class only increased by 5,78 while the experimental class increased by an average score of 10,08; 4) The Jigsaw cooperative learning model II is effective to improve the students’ abilities in writing poetry in class VII of SMP Negeri 3 Pringsewu with 14,70%; 5) the results of interviews with the students and the teacher that showed that the application of the Jigsaw cooperative learning model II is effective in writing poetry for the students of grade VII SMP Negeri 3 Pringsewu. Keywords: Jigsaw II, writing poetry, students of seventh grade

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: > LB Theory and practice of education
Program Studi: FKIP > Prodi Magister Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia
Pengguna Deposit: A.Md Cahya Anima Putra .
Date Deposited: 05 Jul 2014 04:38
Terakhir diubah: 05 Jul 2014 04:38
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/2181

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir