PENGEMBANGAN LKS BERMUATAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN ARGUMENTASI SISWA PADA MATERI FLUIDA STATIS

TUTI WIDYAWATI, 1523022004 (2017) PENGEMBANGAN LKS BERMUATAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN KETERAMPILAN ARGUMENTASI SISWA PADA MATERI FLUIDA STATIS. Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (16Kb) | Preview
[img] File PDF
TESIS FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (2012Kb)
[img]
Preview
File PDF
TESIS TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2013Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan LKS, mendeskripsikan kemenarikan, kemudahan, dan kemanfaatan LKS, mendeskripsikan keefektivan LKS. Desain pengembangan menggunakan tujuh langkah penelitian dan pengembangan R & D meliputi analisis kebutuhan, perencanaan, pengembangan, uji coba tahap awal, revisi produk, uji coba lapangan, dan revisi produk akhir. Subjek penelitian ini adalah 5 guru fisika dan 75 siswa dari tiga Sekolah Menengah Atas Negeri/Swasta di Bandar Lampung. LKS inkuiri argumentasi yaitu LKS yang menerapkan tahapan-tahapan inkuiri terbimbing diantaranya tahapan menampilkan fenomena, merumuskan masalah, menuliskan hipotesis, melaksanakan percobaan, menganalisis hasil percobaan, menarik kesimpulan,dan mempresentasikan hasil percobaan. Pada bagian penutup disediakan latihan soal untuk melatih keterampilan argumentasi siswa. Setiap tahapan siswa dituntut untuk menampilkan keterampilan argumentasi berupa kemampuan membuat Tuti Widyawati claim, warrant, backing, dan rebuttal. Hasil validasi oleh tiga dosen ahli menyatakan bahwa LKS hasil pengembangan sudah layak dengan kategori sangat tinggi, untuk aspek kegrafikan, penyajian, kebahasaan, dan isi. Menurut respon guru LKS yang dikembangkan menarik, sangat memberi kemudahan, dan sangat bermanfaat. Sedangkan menurut siswa LKS sangat menarik, sangat mudah, dan sangat bermanfaat. LKS inkuiri argumentasi efektif untuk meningkatkan hasil belajar. LKS inkuiri argumentasi sangat efektif untuk meningkatkan keterampilan siswa membuat warrant, efektif untuk meningkatkan keterampilan memberikan dukungan/backing dan membuat claim, namun kurang efektif untuk meningkatkan keterampilan memberikan sanggahan/rebuttal. Masih harus dikembangkan LKS untuk materi fisika lainnya yang mampu untuk meningkatkan keterampilan siswa membuat rebuttal. Kata kunci: Lembar Kerja Siswa, Inkuiri Terbimbing, Keterampilan Argumentasi abstract The aim of this research is developing of guided inquiry-based worksheet to improve student’s argumentative skill. The development design using a sevensteps R & D. The subjects were 5 physics teachers and 75 students from three Senior High Schools in Bandar Lampung. Data were collected through questionares, pretest and posstes. The data was analyzed using with descriptive analysis and paired sample t-test. The student worksheet developed was applying the stages of guided inquiry to train students to argue. The student worksheet parts consisted of displaying phenomenon, formulating problem, writing hypotheses, conducting experiments, analyzing results, drawing conclusions, and presenting results. The section was ended by exercises to train students’ argumentation skills. In each stage, students were required to improve their argumentative skills, the ability to make a claim, warrant, backing, and rebuttal. The experts validity showed that the student worksheet was very feasible for grafical aspects, presentation, language, and content. According to the teachers’ and students’ Tuti Widyawati responses, the worksheet developed was very attractive, giving convenience, and very helpful. The worksheet was very effective to improve learning outcomes and the student’s argumentative skills which consisted of warrant, effective to improve argumentative skills of claim and backing aspects, but it wass less effective to improve the rebuttal aspect. Key Words: Worksheet, Guided Inquiry, Argumentative Skills

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: > L Education (General) = Pendidikan
Program Studi: FKIP > Prodi Magister Pendidikan Fisika
Pengguna Deposit: 88583875 . Digilib
Date Deposited: 14 Dec 2017 02:38
Terakhir diubah: 14 Dec 2017 02:38
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/29252

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir