EVALUASI PROGRAM GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI SMA NEGERI 1 BANDAR SRIBHAWONO

Anisa Firani, 1906081023 (2022) EVALUASI PROGRAM GERAKAN LITERASI SEKOLAH DI SMA NEGERI 1 BANDAR SRIBHAWONO. [Diploma/Tugas Akhir]

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK-ABSTRACT.pdf

Download (63Kb) | Preview
[img] File PDF
2. TUGAS AKHIR FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1156Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. TUGAS AKHIR TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (989Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Rendahnya literasi pada pelajar berpengaruh terhadap pendidikan, sehingga hal ini juga akan memberikan dampak kedalam kualitas lulusan peserta didik. Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah mengembangkan Gerakan Literasi Sekolah untuk meningkatkan kemampuan literasi peserta didik. Dalam tugas akhir ini membahas mengenai evaluasi program gerakan literasi sekolah serta faktor pendukung dan faktor penghambat dalam pelaksanaan program gerakan literasi sekolah yang bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan program gerakan literasi sekolah dan untuk mendiskripsikan faktor pendukung dan faktor penghambat pelaksanaan program gerakan literasi sekolah. Penulisan ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan program gerakan literasi sekolah di SMA Negeri 1 Bandar Sribhawono sudah berjalan secara optimal. Hal ini dapat dilihat dari berbagai tahap yang ada pada program ini telah terlaksana sesuai dengan buku panduan Gerakan Literasi sekolah di Sekolah Menengah Atas. Selanjutnya terdapat faktor pendukung seperti adanya kebijakan pemerintah, tim literasi, perpustakaan sekolah dan duta literasi. Selain itu terdapat faktor penghambat yaitu kurangnya kesadaran siswa mengenai pentingnya literasi dan belum ada sarana penunjang kegiatan literasi. Kata kunci: Evaluasi, Literasi, Program Gerakan Literasi Sekolah

Jenis Karya Akhir: Diploma/Tugas Akhir
Subyek: 300 Ilmu sosial
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi D3 Perpustakaan
Pengguna Deposit: 2208227541 . Digilib
Date Deposited: 06 Dec 2022 01:53
Terakhir diubah: 06 Dec 2022 01:53
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/67350

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir