PEMBUATAN ALAT PENGUJIAN TURBIN VORTEX (PUSARAN) DENGAN JUMLAH SUDU LIMA BUAH

MAULANA , ABDULLAH (2023) PEMBUATAN ALAT PENGUJIAN TURBIN VORTEX (PUSARAN) DENGAN JUMLAH SUDU LIMA BUAH. [Diploma/Tugas Akhir]

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (83Kb) | Preview
[img] File PDF
Laporan_Proyek Akhir full.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (4076Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
Laporan_Proyek Akhir tanpa bab pembahasan.pdf

Download (4075Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Energi merupakan bagian dari kehidupan masyarakat yang sangat penting, karena hampir semua aktivitas yang dilakukan oleh manusia selalu membutuhkan energi. Indonesia merupakan negara yang memiliki banyak potensi aliran air dengan head rendah, sehingga salah satu sumber energi saat ini yang banyak dilakukan pengembangannya yaitu energi yang berasal dari aliran air. Penggunaan turbin air vortex sangat berguna untuk memaksimalkan potensi tersebut. Pada proyek akhir ini dilakukan pembuatan turbin vortex dan komponen-komponen pendukung alat pengujian. Turbin vortex yang dibuat denggan tinggi 208 dengan lima buah sudu, tangki sirkulasi yang digunakan berbentuk kerucut dengan diameter in put 60 cm dan diameter output 10 cm dengan tinggi 105 cm. Alat yang digunakan dalam pembuatan turbin vortex ini seperti mesin bubut, mesin gerinda, mesin bor, dan mesin las. Parameter pengujian yang diukur adalah debit aliran dengan variasi debit aliran 0,009 m3/s, 0,012 m3/s dan 0,015 m3/s. Hasil pengujian yang didapatkan pada debit aliran 0,009 m3/ memiliki efisiensi sebesar 9.3%, efisiensi yang dihasilkan dari debit aliran 0,012 m3/s sebesar 10,9%, dan efisiensi yang dihasilkan dari debit 0,015 m3/s sebesar 10,3%. Tren grafik yang dihasilkan mendekati dengan tren grafik hasil penguji peneliti sebelumnya, sehingga alat ini dapat digunakan untuk mendukung praktikum prestasi mesin. Kata kunci : Turbin vortex, pembuatan, pengujian dan debit aliran.

Jenis Karya Akhir: Diploma/Tugas Akhir
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan)
Program Studi: Fakultas Teknik > Prodi D3 Teknik Mesin
Pengguna Deposit: 2301013641 . Digilib
Date Deposited: 29 Sep 2023 02:43
Terakhir diubah: 29 Sep 2023 02:43
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/75928

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir