PEMBUATAN PEMBUATAN MORTAR POLIMER MENGGUNAKAN POLIMER POLYETHYLENE TEREPHTHALATE (PET) DAN ETHYLENE VINYL ACETATE (EVA) DENGAN METODE PERENDAMAN SELAMA 7 DAN 14 HARI

Herfira , Salsabila Putri (2024) PEMBUATAN PEMBUATAN MORTAR POLIMER MENGGUNAKAN POLIMER POLYETHYLENE TEREPHTHALATE (PET) DAN ETHYLENE VINYL ACETATE (EVA) DENGAN METODE PERENDAMAN SELAMA 7 DAN 14 HARI. FAKULTAS MATEMATIKAN DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
2057041004-Herfira Salsabila Putri-ABSTRAK - Herfira Salsabila.pdf

Download (102Kb) | Preview
[img] File PDF
2057041004-Herfira Salsabila Putri-Skripsi Full Tanpa Lampiran - Herfira Salsabila.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (8Mb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
2057041004-Herfira Salsabila Putri- Skripsi Tanpa Bab Pembahasan - Herfira Salsabila.pdf

Download (2976Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Mortar merupakan salah satu material bahan bangunan yang terbuat dari campuran semen, agregat halus (pasir), dan air. Mortar memiliki kelemahan yaitu mudah terkikis sehingga menyebabkan keretakan pada bidang konstruksi. Oleh karena itu, dilakukan penelitian mortar yang dimodifikasi polimer agar dapat meningkatkan kinerja perbaikan pada mortar. Pada penelitian ini menggunakan polimer Ethylene Vinyl Acetate (EVA) sebagai bahan substitusi semen, polimer Polyethylene Terephthalate (PET) sebagai bahan substitusi pasir, dan air. Variasi komposisi polimer Ethylene Vinyl Acetate (EVA) yang digunakan pada penelitian ini sebesar 2%; 4%; 6%; 8%; 10% dan variasi komposisi polimer Polyethylene Terephthalate (PET) sebesar 0,2%; 0,5%; 0,8%; 1,1%; 1,4%. Seluruh bahan baku mortar polimer dilakukan karakterisasi menggunakan XRF, XRD, SEM-EDS, dan FTIR. Seluruh bahan baku dicampur dan dicetak dengan cetakan kubus 5×5×5 cm3 . Sampel mortar polimer dilakukan perendaman selama 7 hari dan 14 hari. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan nilai kuat tekan dari mortar polimer menurun seiring dengan penambahan variasi komposisi polimer. Nilai kuat tekan yang optimum diperoleh pada mortar polimer dengan waktu perendaman 14 hari. Hasil karakterisasi XRF menunjukan senyawa paling dominan pada mortar polimer ialah CaO dan SiO2 yaitu sebesar 38,65% dan 30,34% dengan fasa dominan berupa calcite, quartz, corundum, dan hematite. Hasil analisis SEM-EDS menunjukkan unsur yang tersebar secara merata pada mortar polimer yaitu adalah unsur Ca dan Si. Serta hasil karakterisasi FTIR pada mortar polimer menunjukkan adanya gugus fungsi yang terbentuk yaitu C=C, C-H, Si-O, dan O-H. Kata kunci: mortar, polimer, uji mekanis, uji fisis, karakterisasi. ii ABSTRACT MANUFACTURING OF POLYMER MORTAR USING POLYETHYLENE TEREPHTHALATE (PET) AND ETHYLENE VINYL ACETATE (EVA) POLYMERS BY SOAKING METHOD FOR 7 AND 14 DAYS By Herfira Salsabila Putri Mortar is produced by mixing cement, fine aggregate (sand), and water into a building material. Mortar is susceptible to erosion, which can lead to cracks in construction surfaces. Therefore, research on polymer-modified mortar is conducted to improve the performance of mortar repairs. In this research, Ethylene Vinyl Acetate (EVA) polymer as a substitute for cement, Polyethylene Terephthalate (PET) polymer as a substitute for sand, and water. The variation of Ethylene Vinyl Acetate (EVA) polymer composition used in this research is 2% ; 4%; 6%; 8%; 10%, and the variation of Polyethylene Terephthalate (PET) polymer composition is 0,2%; 0,5%; 0,8%; 1,1%; 1,4%. All raw materials of the polymer mortar are characterized using XRF, XRD, SEM-EDS, and FTIR. All raw materials are mixed and cast with a 5×5×5 cm3 . Subsequently, polymer mortar samples are immersed for 7 and 14 days. Based on the research results, the compressive strength of polymer mortar decreases with the addition of polymer composition variations. The optimum compressive strength is obtained in polymer mortar with 14 day immersion time. XRF characterization results show that the most dominant compounds in polymer mortar are CaO and SiO2, at 38,65% and 30,34% respectively, with dominant phases consisting of calcite, quartz, corundum and hematite. SEM-EDS analysis results indicate the morphology and evenly distributed elements in polymer mortar, namely Ca and Si. The FTIR characterization results for the polymer mortar indicate the formation of functional groups C=C, C-H, Si-O, and O-H. Keywords: mortar, polymer, mechanical testing, physical testing, characterization.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika
500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 530 Fisika
Program Studi: FAKULTAS MIPA > Prodi Fisika
Pengguna Deposit: UPT . Desi Zulfi Melasari
Date Deposited: 05 Mar 2025 07:41
Terakhir diubah: 05 Mar 2025 07:41
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/85501

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir