HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN STADIUM PADA PASIEN KANKER KOLOREKTAL DI RSUD DR. H. ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG PADA TAHUN 2024

Shaneisha, Ophelya (2025) HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN STADIUM PADA PASIEN KANKER KOLOREKTAL DI RSUD DR. H. ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG PADA TAHUN 2024. FAKULTAS KEDOKTERAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
Abstrak.pdf

Download (9Kb) | Preview
[img] File PDF
Skripsi Full.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2422Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
Skripsi Tanpa Pembahasan.pdf

Download (2383Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Latar Belakang: Kanker kolorektal termasuk jenis kanker dengan angka kematian kedua tertinggi dan angka kejadian tertinggi ketiga di dunia. Kenaikan kasus kanker kolorektal disebabkan akibat adanya perubahan diet pada penduduk Indonesia. Berbagi literatur telah menunjukkan obesitas dan kelebihan berat badan berperan dalam peningkatan risiko terjadinya kanker kolorektal. Penyakit ini memiliki beberapa tingkatan stadium yang dapat berpengaruh terhadap prognosis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara indeks massa tubuh dengan stadium pada pasien kanker kolorektal. Metode: Penelitian ini menggunakan desai observasional analitik dengan pendekatan cross-sectional, dengan teknik purposive sampling. Jumlah populasi pada penelitian ini adalah 213, kemudian didapatkan minimal sampel sebanyak 140 dengan menggunakan rumus slovin yang telah memenuhi kriteria inklusi. Penelitian ini menggunakan analisis univariat untuk melihat distribusi frekuensidan analisis bivariat dengan uji chi-square nilai berhubungan (p < 0,05) dan tidak berhubungan (p>0,05). Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar pasien memiliki Indeks Massa Tubuh kategori normal (52,9%) dan sebagian besar pasien pada tahap stadium dini (63,6%). Berdasarkan uji statistik chi-square, ditemukan terdapat hubungan indeks massa tubuh dengan stadium pada pasien kanker kolorektal (p < 0,05). Kesimpulan: Indeks Massa tubuh memiliki hubungan yang signifikan dengan tingkatan stadium pada pasien kanker kolorektal. Kata Kunci: Faktor risiko, Indeks massa tubuh, Kanker kolorektal, Obesitas, Satdium

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 610 Ilmu kedokteran, ilmu pengobatan dan ilmu kesehatan
Program Studi: FAKULTAS KEDOKTERAN (FK) > Prodi S1-Pendidikan Dokter
Pengguna Deposit: 2507831824 Digilib
Date Deposited: 26 Jan 2026 01:28
Terakhir diubah: 26 Jan 2026 01:28
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/94893

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir