PEMANFAATAN BIOFLOK SEBAGAI SUMBER PAKAN PADA BUDIDAYA Daphnia sp.

Putri Endang Pebrihanifa, 1114111041 (2016) PEMANFAATAN BIOFLOK SEBAGAI SUMBER PAKAN PADA BUDIDAYA Daphnia sp. Fakultas Pertanian, Universitas Lampung.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK (INGGRIS & INDONESIA).pdf

Download (296Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (5Mb)
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI FULL TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (5Mb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan September – November 2015 di Laboratorium Budidaya Perikanan, Universitas Lampung, dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh pemanfaatan bioflok sebagai sumber pakan dalam budidaya Daphnia sp. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan dengan menambahkan bioflok sebanyak 20 ml; 25 ml; 30 ml; 35 ml dan susu skim sebagai kontrol sebanyak 0,7 gr/L. Kepadatan awal Daphnia sp. yang dimasukkan ke dalam akuarium sebanyak 65 ekor/L. Akuarium diletakkan diluar ruangan (semi outdoor). Populasi Daphnia sp. tertinggi yaitu 1273 ind/liter pada hari ke-5 dengan penambahan bioflok sebanyak 25 ml. Hasil analisis ANOVA menunjukkan penambahan bioflok sebanyak 35 ml berbeda nyata untuk semua perlakuan. Hasil analisis sidik ragam dengan uji lanjut beda nyata terkecil (BNT) menunjukkan perlakuan penambahan bioflok sebanyak 30 ml berbeda nyata dengan perlakuan penambahan bioflok 20 ml dan 25 ml. Hasil pengukuran kualitas air untuk suhu berkisar 28 – 29 °C, pH berkisar 7 – 8,13, DO berkisar 5,4 – 5,7 ppm dan konsentrasi amoniak berkisar 0,006 – 0,055 ppm. Kondisi tersebut merupakan kisaran optimum dalam kultur Daphnia sp. Kata kunci : Air limbah budidaya lele, bioflok, nutrien, Daphnia sp. The research was conducted on September until November 2015 in Aquaculture, University of Lampung, the aim of this study is to determine the use biofloc as nutrient source in Daphnia sp. culture. This study used completely randomized design (CRD) with 5 treatments and 3 replications. The treatment by adding biofloc from are 20 ml; 25 ml; 30 ml; 35 ml and skim milk as a control 0,7 g / L. The density of Daphnia sp. that inserted into the aquarium are 65 Daphnia / L. The aquarium put outside the room (semi outdoor) The highest Daphnia sp. population is 1273 ind/liter at day 5 with biofloc 25 ml added. The result analysis of ANOVA shown that addition 35 ml of biofloc significantly different for all treatments. The result analysis of variance with Least Significance Different (LSD) show the treatment addition 30 ml of biofloc significantly different with treatments by adding biofloc 20 ml and 25 ml. The results of measurement water quality of temperature is between 28 – 29 °C, pH is between 7 – 8,13, DO is between 5,4 – 5,7 ppm dan ammonia concentration is between 0,006 – 0,055 ppm. The conditions is an optimum range in Daphnia sp. culture. Keywords: catfish waterwaste, biofloc, nutrients, Daphnia sp.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > Budidaya . Perikanan . Angling
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Budidaya Perairan
Pengguna Deposit: 7725147 . Digilib
Date Deposited: 04 Apr 2016 08:48
Terakhir diubah: 04 Apr 2016 08:48
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/21593

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir