ERNI MELVINA, (1213034028) (2016) EKSISTENSI KEBUDAYAAN PERTUNJUKAN PESTA SEKUKHA PADA MASYARAKAT SUKU LAMPUNG DI KECAMATAN BALIK BUKIT KABUPATEN LAMPUNG BARAT TAHUN 2015. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
ABSTRAK (ABSTRACT).pdf Download (91Kb) | Preview |
|
File PDF
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya pengguna terdaftar Download (4Mb) |
||
|
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (2377Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui penyebab masih eksisnya kebudayaan Pesta Sekukha pada masyarakat suku Lampung di Kecamatan Balik Bukit Kabupaten Lampung Barat di era modern. Penelitian menggunakan metode Deskriptif. Objek penelitian adalah eksisnya kebudayaan Pesta Sekukha dan subjek penelitian yaitu beberapa Informan yang merupakan masyarakat suku Lampung di daerah penelitian. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara tidak terstruktur, dokumentasi, dan studi kepustakaan. Teknik analisis yang dilakukan dengan cara Deskriptif Kualitatif, dimana data yang diperoleh akan dianalisis dengan menggunakan Analisis Kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Peran dan dukungan pemerintah daerah terhadap pelestarian kebudayaan Sekukha yaitu: memberikan bantuan dana kepada pekon yang akan melaksanakan Pesta Sekukha melalui pengajuan proposal oleh pihak pekon, mempromosikan budaya Pesta Sekukha di dalam maupun luar daerah melalui pamflet, Brosur dan katalog pariwisata Lampung, bekerjasama dengan berbagai pihak seperti: Traveler, Jurnalis, Potografer, Budayawan, melaksanakan Pesta Sekukha pada perayaan festival budaya, peringatan 17 Agustus serta even-even besar lainnya. (2) Peran dari generasi muda daerah terhadap pelestarian kebudayaan Sekukha di era modernisasi: Memperkenalkan Sekukha melalui tarian ke daerah lain melalui festival budaya daerah maupun nasional, memperkenalkan Sekukha melalui media sosial ataupun website internet, sharing antar kelompok yang biasa dilakukan oleh generasi muda daerah yang belajar ke luar daerah atau propinsi. (3) Peran dan dukungan dari tokoh adat terhadap pelestarian budaya Pesta Sekukha: Terus memberikan pesan dan nasehat kepada masyarakat suku Lampung khususnya generasi muda untuk tetap mencintai budaya sendiri. (4) Penyebab beberapa Pekon sudah jarang dilaksanakannya pertunjukan Pesta Sekukha yaitu: dana (biaya pelaksanaan Pesta Sekukha), tata pelaksanaan yang cukup rumit dan generasi muda daerah yang merantau keluar daerah baik yang bekerja ataupun yang melanjutkan pendidikan. Kata Kunci: Pesta Sekukha, Eksistensi, Modernisasi. abstract This research was aim to establish culture still existence of the Party Sekukha for the tribe Lampung in district the Balik Bukit Lampung Western district in the modern era. The research uses a method of descriptive. Object research is existence of culture party Sekukha and the subject of study a number of people informants who are people tribe lampung in the research area. The data collection was done by interviews unstructured, documentation, and study literature. Technique analysis was done by descriptive qualitative, which the data obtained will be analyzed by using qualitative analysis. The results of the research shown that:(1) The role and local government support for preserving the culture Sekukha: provides funds to pekon who will implement a party Sekukha through the submission of a proposal by the pekon, promoting the culture party Sekukha in and outside the region through pamphlet, brochures and catalog tourism lampung, coordinating with other institutions as: a traveler, journalist, potografer, cultural, implement a party sekukha at the feast of the culture festival, warning 17 August and even-even other big. (2) The role of young generation regional for preserving the culture Sekukha in the era of modernization: introduce Sekukha through dancing to other regions through festival local culture and national, introduce Sekukha through social media or website the internet, sharing sectarian which is usually done by the young generation of regions to study other regions or the province. (3) Role and support from customary against figures of cultural preservation party Sekukha: continue to provide a message and advice to the community tribe lampung especially the younger generation to keep loving own culture. (4) Cause some pekon seldom unsettled performances Sekukha the party: funds (execution costs Sekukha) party, the implementation of a fairly complicated youth the wander out of the region good work or continuing education. Keywords: Sekukha Party, Existence, Modernization.
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | > G Geography (General) > HM Sociology > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform |
Program Studi: | FKIP > Prodi Pendidikan Geografi IPS |
Pengguna Deposit: | 2819286 . Digilib |
Date Deposited: | 26 Aug 2016 04:05 |
Terakhir diubah: | 26 Aug 2016 04:05 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/23704 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |