ANALISIS SUMBER-SUMBER PERTUMBUHAN EKONOMI LAMPUNG TAHUN 1998-2013

ROYIV AGMADENI , 1111021106 (2016) ANALISIS SUMBER-SUMBER PERTUMBUHAN EKONOMI LAMPUNG TAHUN 1998-2013. FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK (ABSTRACT).pdf

Download (12Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (880Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (881Kb) | Preview

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sumber-sumber pertumbuhan ekonomi Lampung. Variabel terikat dalam penelitian ini adalah Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) dan variabel bebas yang digunakan adalah PMA, PMDN, dan tenaga kerja Provinsi Lampung. Penelitian ini menggunakan data time series periode 1998-2013. Analisis yang dilakukan adalah analisis deskripsi kuantitatif dengan menggunakan pendekatan Cobb-Douglas dan analisa regresi berganda. Alat analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan metode Ordinary Least Square (OLS). Berdasarkan hasil perhitungan dan pembahasan, maka dapat ditarik simpulan bahwa; sumber-sumber pertumbuhan ekonomi lampung dipengaruhi oleh Penanaman Modal Asing (PMA) dan tenaga kerja. Penanaman Modal Asing (PMA) berpengaruh positif dan signifikan teerhadap pertumbuhan ekonomi dengan nilai koefisien sebesar 0,03 dan mempunyai elastisitas terhadap pertumbuhan ekonomi sebesar 0,04 (inelastis). Sedangkan tenaga kerja mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi dengan nilai koefisien sebesar 1,77 dan mempunyai elastisitas terhadap pertumbuhan ekonomi sebesar 2,27 (elastis). Kata kunci: Pertumbuhan Ekonomi, Penanaman Modal Asing , Penanaman Modal Dalam Negeri, Tenaga Kerja, Cobb-Douglas, Ordinary Least Square (OLS), Elastisitas. ABSTRACT This study aimed to analyze the sources of economic growth in Lampung. The dependent variable in this study is the Gross Regional Domestic Product (GRDP) and the independent variables used are FDI, domestic investment, and labor of Lampung Province. This study uses time series data 1998-2013 period. Analysis is conducted quantitative descriptive analysis using Cobb-Douglas approach and multiple regression analysis. The analysis tool used is multiple regression with Ordinary Least Square method (OLS). Based on calculations and discussion, the conclusion that can be drawn; the sources of economic growth Lampung influenced by Foreign Direct Investment (FDI) and labor. Foreign Direct Investment (FDI) positive and significant impact teerhadap economic growth with coefficient of 0,03 and elasticity to the economic growth of 0,03 (inelastic). While the labor force has a positive and significant impact on economic growth with coefficient of 1,77 and elasticity to the economic growth of 1,77 (elastic). Keywords: Economic Growth, Foreign Investment, Domestic Investment, Labor, Cobb-Douglas, ordinary least squares (OLS), Elasticity.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > HC Economic History and Conditions
> JS Local government Municipal government
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Ekonomi Pembangunan
Pengguna Deposit: 0799621 . Digilib
Date Deposited: 28 Sep 2016 06:42
Terakhir diubah: 28 Sep 2016 06:42
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/23871

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir