HUBUNGAN KELINCAHAN DAN KETERAMPILAN JUGGLING DENGAN KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA SISWA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA MTs MUHAMMADIYAH 1 NATAR

I PUTU EDY SUMANDITA, 1213051034 (2016) HUBUNGAN KELINCAHAN DAN KETERAMPILAN JUGGLING DENGAN KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA SISWA PESERTA EKSTRAKURIKULER SEPAKBOLA MTs MUHAMMADIYAH 1 NATAR. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRAK.pdf

Download (52Kb) | Preview
[img] FIle PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (2142Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1630Kb) | Preview

Abstrak

Masalah dari penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kelincahan dan keterampilan juggling dengan kemampuan menggiring bola peserta ekstrakurikuler sepakbola MTs Muhammadiyah 1 Natar. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional, dengan dua variabel bebas yang terdiri dari kelincahan (X1) dan keterampilan juggling (X2), dan satu variabel terikat, yaitu kemampuan menggiring bola (Y). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa peserta ekstrakurikuler sepakbola MTs Muhammadiyah 1 Natar yang berjumlah 20 siswa. Dalam penelitian ini data diperoleh melalui Dogging Run Test untuk mengukur kelincahan, juggling test untuk mengukur keterampilan juggling dan soccer dribble test untuk mengukur kemampuan menggiring bola. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa: (1) ada hubungan antara kelincahan dengan kemampuan menggiring bola, yaitu berdasarkan hasil koefisien korelasi product moment sebesar 0,845 dan korelasi parsial sebesar +0,736, (2) ada hubungan antara keterampilan juggling dengan kemampuan menggiring bola, yaitu berdasarkan hasil koefisien korelasi product moment sebesar 0,645 dan korelasi parsial sebesar +0,257, (3) ada hubungan antara kelincahan dan keterampilan juggling dengan kemampuan menggiring bola, yaitu berdasarkan nilai signifikasi hitung regresi berganda sebesar 0,000 dengan taraf signifikasi 0,05. Diketahui pula bahwa sumbangan efektif dari variabel kelincahan, dan keterampilan juggling terhadap kemampuan menggiring bola adalah 73,2% dan sisanya 26,8% dipengaruhi olah variabel lain yang tidak ada dalam penelitian ini. Kata Kunci : juggling, kelincahan, menggiring bola

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi
Pengguna Deposit: 3690418 . Digilib
Date Deposited: 28 Oct 2016 08:56
Terakhir diubah: 28 Oct 2016 08:56
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/24411

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir