ADSORPSI-DESORPSI MONOLOGAM DAN MULTILOGAM ION Cd(II), Cu(II) DAN Ni(II) OLEH MATERIAL BIOMASSA ALGA Nitzschia SP YANG DIMODIFIKASI DENGAN PELAPISAN SILIKA-MAGNETIT (Fe3O4)

INDAH WAHYU PURNAMASARI , 1217011029 (2016) ADSORPSI-DESORPSI MONOLOGAM DAN MULTILOGAM ION Cd(II), Cu(II) DAN Ni(II) OLEH MATERIAL BIOMASSA ALGA Nitzschia SP YANG DIMODIFIKASI DENGAN PELAPISAN SILIKA-MAGNETIT (Fe3O4). FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRACT (ABSTRAK).pdf

Download (22Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1053Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1054Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Pada penelitian ini telah dilakukan sintesis Hibrida alga silika (HAS) dan Hibrida alga silika magnetit dari biomassa alga Nitzschia sp (HASM). Material hasil sintesis dikarakterisasi dengan menggunakan Spektrofotometer Inframerah (IR) untuk mengidentifikasi gugus fungsi, X-Ray Diffraction (XRD) untuk menentukan tingkat kekristalan dari HASM dan Scanning Electron Microscopy With Energi Dispersive X-Ray (SEM-EDX) untuk menganalisis morfologi permukaan dan konstituen unsur. Adsorpsi-desorpsi monologam dan multilogam pada HASM, stabilitas kimia dan kemampuan penggunaan ulang dilakukan dengan metode bacth. Stabilitas kima ditentukan dalam media asam, basa dan netral. Hasil adsorpsi logam oleh HASM dianalisis dengan spektrofotometer serapan atom (SSA). Material HASM sangat stabil pada media asam dan kurang stabil pada media basa serta dapat digunakan berulang sebanyak 4 kali pengulangan dengan eluen air, 0,1M HCl, dan 0,1 M Na2EDTA. Kemampuan urutan logam teradsorpsi pada monologam sebagai berikut ion Cd(II)>Cu(II)>Ni(II) dan untuk multilogam urutan logam teradsorpsi sebagai berikut ion Pb(II)>Cd(II)>Zn(II)>Cu(II)>Ni(II). Kata kunci : Adsorpsi, Desorpsi, Biomassa, alga Nitzschia sp, HAS dan HASM ABSTRACT This study has been synthesized of hybrid algae silica (HAS) and the hybrid algae silica magnetite from biomass Nitzschia sp algae (HASM). Material synthesis product is characterized by using infrared spectrometer (IR) to identify functional groups, X-Ray Diffraction (XRD) to determine the level of kekristalan of HASM and Scanning Electron Microscopy With Energy Dispersive X-ray (SEM-EDX) to analyze the surface morphology and the constituent element. Adsorptiondesorption monologam and multi metals in HASM, chemical stability and ability to reuse was conducted using bacth. The chemical stability determined in acidic, basic and neutral media. Results of metal adsorption by HASM analyzed by atomic absorption spectrophotometer (AAS). HASM material is very stable in acidic media and less stable in alkaline media and can be used repeatedly 4 times repetition with water, 0,1M HCl, and 0,1 M Na2EDTA eluent. Ability sequence adsorbed metal on monologam as follows Cd(II)>Cu(II)>Ni(II) ions and for multi metals sequence adsorbed metal as follows Pb(II)> Cd(II)>Zn (II)>Cu(II)>Ni (II) ions. Keywords: Adsorption, Desorption, Biomass, Nitzschia sp algae, HAS and HASM

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > QD Chemistry
Program Studi: FAKULTAS MIPA > Prodi Kimia
Pengguna Deposit: 7071028 . Digilib
Date Deposited: 14 Nov 2016 06:29
Terakhir diubah: 14 Nov 2016 06:29
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/24479

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir