PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA BERBASIS REPRESENTASI KIMIA PADA MATERI INTERAKSI ANTAR PARTIKEL

RAUDATUL JANNAH, 1313023066 (2017) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA BERBASIS REPRESENTASI KIMIA PADA MATERI INTERAKSI ANTAR PARTIKEL. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (13Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1973Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1974Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan LKS berbasis representasi kimia pada materi interaksi antar partikel, mendeskripsikan karakteristik dan validitas LKS, mendeskripsikan tanggapan guru dan siswa, serta mendeskripsikan kendala-kendala dalam pengembangan LKS berbasis representasi kimia pada materi interaksi antar partikel. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan. Ada sepuluh tahap dalam pelaksanaan strategi penelitian dan pengembangan, pada penelitian ini hanya dilakukan sampai tahap lima yaitu revisi hasil uji coba lapangan. Hasil dari LKS yang dikembangkan adalah LKS berbasis representasi kimia. Selanjutnya dilakukan validasi ahli oleh dua dosen ahli terhadap kesesuaian isi, konstruksi, dan keterbacaan. Setelah dilakukan validasi ahli, dilakukan beberapa revisi terhadap LKS berbasis representasi kimia. Selanjutnya dilakukan uji coba lapangan awal untuk mengeta¬hui tanggapan guru dan siswa terhadap LKS berbasis representasi kimia yang di¬kembangkan. Uji coba lapangan awal dilakukan di dua sekolah di kota Bandar Lampung. Uji coba lapangan awal dilakukan dengan meminta tanggapan guru yang meliputi anpek kesesuaian isi, kemenarikan, dan keterbacaan, serta meminta tanggapan siswa terhadap aspek kemenarikan dan keterbacaan. Dari hasil tangga¬pan guru dan siswa terhadap LKS yang dikembangkan yaitu LKS berbasis repre¬sentasi kimia pada materi interaksi antar partikel, diperoleh persentase pada aspek kesesuaian isi, kemenarikan, dan keterbacaan, sebesar 100%; 94,44%; dan 87,44%¬ yang semuanya dikategorikan sangat tinggi. Hasil tanggapan siswa terhadap aspek kemenarikan dan keterbacaan sebesar 76,47%; dan 79,92% yang semuanya dikategorikan tinggi. Kata kunci : Lembar kerja siswa, representasi kimia, interaksi antar partikel

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > LB Theory and practice of education
> QD Chemistry
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Kimia
Pengguna Deposit: 5094344 . Digilib
Date Deposited: 18 Jul 2017 09:08
Terakhir diubah: 18 Jul 2017 09:08
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/27284

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir