EVALUASI PEMBINAAN SDM POLDA LAMPUNG (STUDI PADA ANGGOTA POLRI YANG BERMASALAH)

LICA CHINTYA, 1526061006 (2017) EVALUASI PEMBINAAN SDM POLDA LAMPUNG (STUDI PADA ANGGOTA POLRI YANG BERMASALAH). Masters thesis, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
FIle PDF
ABSTRACT (ABSTRAK).pdf

Download (8Kb) | Preview
[img] FIle PDF
TESIS FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1249Kb)
[img]
Preview
FIle PDF
TESIS TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1250Kb) | Preview

Abstrak

Kepolisian Daerah Lampung mempunyai tanggung jawab dan peran penting dalam pembinaan anggota-anggota Polri yang bermasalah dikarenakan telah melanggar Kode Etik Profesi Kepolisian. Pembinaan anggota Polri yang bermasalah sesuai dengan Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2012 Tentang Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Komisi Kode Etik Kepolisian Negara Republik Indonesia pasal 59 ayat 4 tentang penetapan administrasi penjatuhan hukuman. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis evaluasi pembinaan anggota Polri yang bermasalah. Teori yang digunakan dalam evaluasi pembinaan ini menggunakan kriteria evaluasi menurut William Dunn dengan memfokuskan pada 6 indikator yaitu: Efektivitas, Efisiensi, Kecukupan, Pemerataan, Responsivitas dan Ketepatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan tipe deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara mendalam, studi dokumentasi dan observasi. Hasil dan Pembahasan pada penelitian ditinjau dengan kriteria William Dunn dengan indikator efektivitas, efisiensi, kecukupan, pemerataan, responsivitas, dan ketepatan. Dimana indikator efektivitas belum cukup baik karena ketercapaian hasil/outputnya belum tercapai dikarenakan setelah pembinaan masih ada beberapa anggota yang mendapatkan rekomendasi PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat). Selain itu pada indikator responsivitas belum cukup baik karena tidak semua anggota merespons baik cara pembina melakukan pembinaan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah evaluasi pembinaan anggota Polri yang bermasalah di Polda Lampung ditinjau dengan menggunakan kriteria William Dunn bahwa dalam pelaksanaannya belum sepenuhnya berjalan dengan baik. Terlihat pada hasil dan pembahasan mengenai efektivitas dan responsivitas. Kata kunci : Evaluasi, pembinaan anggota Polri abstract The Lampung District Police have an important responsibility and role in guiding the troubled Police members because they have violated the Police's Code of Ethics. Guidance of problematic Police officers in accordance with Indonesian Police Chief Regulation No. 19 of 2012 on Organizational Structure and Working Procedures of the Indonesian Police Code of Ethics Article 59 paragraph 4 on the determination of administrative penalty. The purpose of this study was to analyze the evaluation of the coaching of troubled police officers. The theory used in this coaching evaluation uses the evaluation criteria according to William Dunn by focusing on 6 indicators: Effectiveness, Efficiency, Sufficiency, Equity, Responsiveness and Accuracy. The method used in this research is descriptive type with qualitative approach. Data was collected through in-depth interviews, documentation studies and observations. Results and Discussion in the study were reviewed by William Dunn criteria with indicators of effectiveness, efficiency, adequacy, equity, responsiveness, and accuracy. Where the effectiveness indicator is not good enough because the achievement of the result / output has not been achieved because after coaching there are still some members who get recommendation PTDH (Dismissal No With Respect). In addition to the indicators of responsiveness is not good enough because not all members responded well the way the coach did coaching. The conclusion of this research is the evaluation of guidance of problematic police officer in Lampung Police Department reviewed by William Dunn criterion that in its implementation not yet fully run well. Seen on results and discussion on effectiveness and responsiveness. Keywords: Evaluation, coaching Police members

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: > H Social Sciences (General)
> HG Finance
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Magister Ilmu Administrasi
Pengguna Deposit: 90843830 . Digilib
Date Deposited: 04 Jan 2018 07:59
Terakhir diubah: 04 Jan 2018 07:59
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/29711

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir