PENGARUH MOTIVASI INTRINSIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 SIMPANG PEMATANG TAHUN AJARAN 2016/2017

Anni Azizah, 1313033010 (2017) PENGARUH MOTIVASI INTRINSIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 SIMPANG PEMATANG TAHUN AJARAN 2016/2017. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (15Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (1298Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1299Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Pendidikan merupakan sebuah proses kegiatan yang disengaja atas input siswa untuk menimbulkan suatu hasil yang diinginkan sesuai tujuan yang ditetapkan. Agar hasil yang diinginkan dapat tercapai dalam pembelajaran diperlukan sebuah motivasi belajar siswa salah satunya adalah motivasi intrinsik siswa dapat mempengaruhi pengetahuan kognitif siswa dan mempengaruhi hasil belajar siswa itu sendiri. Berdasarkan latar belakang diatas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah ada pengaruh yang signifikan motivasi intrinsik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran sejarah kelas XI IPS SMA Negeri 1 Simpang Pematang Tahun Ajaran 2016/2017. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pengaruh yang signifikan motivasi intrinsik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran sejarah kelas XI SMAN 1 Simpang Pematang TA 2016/2017. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas XI SMAN 1 Simpang Pematang dan yang menjadi sampel pada penelitian ini sebanyak 24 siswa kelas eksperimen. Adapun cara yang digunan untuk menentukan anggota sampel pada penelitian ini dilakukan menggunakan cara undian secara acak dari seluruh anggota populasi. Hasil penelitian menunjukkan penghitungan Korelasi Jaspen’s (M) diperoleh hasil r0 = 0,8569 yang mana lebih besar dari r0, = 0,4227 (0,8569 > 0,4227) menunjukkan adanya pengaruh yang signifikan antara Motivasi terhadap Hasil Belajar Sejarah Siswa Kelas XI IPS SMAN 1 Simpang Pematang tahun ajaran 2016 / 2017. hal ini berarti semakin tinggi motivasi intrinsik siswa maka akan semakin tinggi hasil belajarnya. Kata Kunci: Pengaruh Motivasi Intrinsik, Hasil Belajar.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > L Education (General) = Pendidikan
Program Studi: FKIP > Prodi Pendidikan Sejarah IPS
Pengguna Deposit: 71691871 . Digilib
Date Deposited: 31 Jan 2018 07:36
Terakhir diubah: 31 Jan 2018 07:36
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/30091

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir