PENGARUH GENOTIPE TANAMAN SORGUM DAN PENAMBAHAN HARA MIKRO TERHADAP SERANGAN HAMA WERENG PERUT PUTIH DAN HAMA KUTU PUTIH PADA PERTANAMAN TUMPANGSARI SORGUM-UBIKAYU

Amalia Novita Putri, 1414121021 (2018) PENGARUH GENOTIPE TANAMAN SORGUM DAN PENAMBAHAN HARA MIKRO TERHADAP SERANGAN HAMA WERENG PERUT PUTIH DAN HAMA KUTU PUTIH PADA PERTANAMAN TUMPANGSARI SORGUM-UBIKAYU. UNIVERSITAS LAMPUNG, FAKULTAS PERTANIAN .

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (82Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (938Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (938Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Pada plot-plot percobaan dilakukan 1) penanaman tumpangsari tanaman sorgum-ubikayu, 2) penambahan hara mikro, dan 3) pengamatan terhadap serangan hama wereng perut putih (Stenocranus pacificus) pada tanaman sorgum dan hama kutu putih (Phenacoccus manihoti) pada tanaman ubikayu. Penelitian dilakukan di kawasan Tanjung Bintang, Lampung Selatan pada periode April 2017-Maret 2018. Perlakuan disusun dalam rancangan strip-split plot dengan faktor pola tanam (tumpangsari sorgum-ubikayu versus monokultur ubikayu) dan faktor penambahan hara mikro (dengan versus tanpa hara mikro) sebagai jalur (strip plots) dan faktor genotipe tanaman sorgum (15 genotipe) penumpangsari sebagai anak petak (sub-plots), dan dengan tiga ulangan (blok). Data dianalisis ragam (taraf nyata 1% atau 5%) kemudian dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil (BNT) pada taraf nyata 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan hara mikro dapat menurunkan kelimpahan dan keterjadian hama wereng perut putih pada berbagai genotipe tanaman sorgum dan menurunkan serangan hama kutu putih (keterjadian gejala bunchy-top dan takik pendek) pada tanaman ubikayu yang ditumpangsari dengan tanaman sorgum. Kata kunci: hama wereng perut putih (WPP) sorgum, hama kutu putih ubikayu (KPU).

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: > Budidaya tanaman
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Agroteknologi
Pengguna Deposit: 201848587 . Digilib
Date Deposited: 16 Aug 2018 02:12
Terakhir diubah: 16 Aug 2018 02:12
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/32872

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir