ANALISIS PERILAKU BULLYING SISWA SMK NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2018/2019

SITI AMINAH, 1413052058 (2019) ANALISIS PERILAKU BULLYING SISWA SMK NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG TAHUN AJARAN 2018/2019. FAKULTAS ILMU KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (84Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (2097Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2021Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Di kalangan siswa SMK Negeri 2 Bandar Lampung sering terjadi perilaku bullying. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku bullying siswa SMK Negeri 2 Bandar Lampung Tahun Ajaran 2018/2019. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Deskriptif Kuantitatif dan teknik analisis data menggunakan Analisis Deskriptif Presentase. Teknik pengumpulan data menggunakan Angket Perilaku Bullying. Sampel penelitian ini sebanyak 277 siswa (245 siswa laki-laki dan 32 siswa perempuan) dari 1.851 siswa SMK Negeri 2 Bandar Lampung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 95% (263 siswa) melakukan perilaku bullying. Bentuk perilaku bullying yang paling banyak dilakukan oleh siswa adalah bullying verbal yaitu 87% (mencela, menyoraki, memberikan dan memanggil dengan nama yang negatif dan bergosip). Bullying Relasional 71% (mengabaikan dan mengucilkan dengan cara menganggap orang lain tidak ada dan tidak berguna). Bullying fisik 44% (memukul, mengganggu mengunakan benda (penggaris, penghapus, kertas), menendang dan menginjak kaki). Bullying elektronik 42% (meneror dengan menggunakan tulisan, gambar dan video yang sifatnya mengintimidasi, menyakiti atau menyudutkan). Kata Kunci : bullying elektronik, bullying fisik, bullying relasional, bullying verbal.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 100 Filsafat dan psikologi
300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
Program Studi: FKIP > Prodi Bimbingan dan Konseling
Pengguna Deposit: UPT . Teti Novianti
Date Deposited: 14 Apr 2022 07:22
Terakhir diubah: 14 Apr 2022 07:22
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/59041

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir