PUJI LESTARI, 1716051008 (2021) PENGARUH PERSEPSI KEMUDAHAN, PERSEPSI KEMANFAATAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT PENGGUNAAN GOPAY (Studi Pada Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Lampung). FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
1. ABSTRAK-ABSTRACT - PUJI.pdf Download (5Mb) | Preview |
|
File PDF
2. SKRIPSI FULL - FUJI.pdf Restricted to Hanya staf Download (5Mb) |
||
|
File PDF
3. SKRIPSI TANPA FUJI.pdf Download (5Mb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Sistem pembayaran di Indonesia sudah mulai beralih ke dompet digital (E-wallet) dan menggunakan alat pembayaran Mobile payment. Hal ini dapat dilihat dari data penggunaan dompet digital (E-wallet) yang terus meningkat. Penggunaan yang mudah, manfaat yang dirasakan, dan kepercayaan pengguna layanan merupakan faktor yang menjadi alasan masyarakat untuk menggunakan dompet digital (Ewallet) sebagai tempat penyimpanan uang dan menggunakan Mobile payment sebagai alat pembayarannya. Gopay dipilih sebagai objek penelitian karena merupakan dompet digital (E-wallet) yang banyak diminati oleh mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pengaruh persepsi kemudahan, persepsi kemanfaatan, dan kepercayaan terhadap minat secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah penguna Gopay di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung. Data tersebut diperoleh dari kuesioner yang disebar dan diisi oleh responden secara daring (online), teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan sampel 100 responden. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda dengan alat bantu software SPSS 25.0. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa secara parsial persepsi kemudahan (X1), berpengaruh secara signifikan terhadap minat penggunaan sebesar 12.3%, persepsi kemanfaatan (X2) sebesar 12.7%, dan kepercayaan (X3) sebesar 72.9%. Hasil pengujian secara simultan menunjukkan bahwa persepsi kemudahan, persepsi kemanfaatan dan kepercayaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan Gopay sebesar 67,6%. Kata Kunci: Persepsi Kemudahan, Persepsi Kemanfaatan, Kepercayaan, Minat Penggunaan, Dompet digital (E-wallet), Mobile Payment. 3 ABSTRACT THE EFFECT OF PERCEIVED EASE, PERCEIVED USEFULNESS OF USE, AND TRUST ON BEHAVIOR INTETION TO USING GOPAY (Study of Studenst of the Faculty of Social and Political Sciences University of Lampung) By: PUJI LESTARI Payment systems in Indonesia have started to switch to digital wallets (E-wallet) and use mobile payment tools. This can be seen from the data on the use of digital wallets (E-wallet) which continues to increase. Easy use, perceived benefits, and trust from service users are factors that make people use digital wallets (E -wallet) as a place to store money and use mobile payments as a means of payment. Gopay was chosen as the object of research because it is a digital wallet (E-wallet) that is in great demand by students. This study aims to determine the effect of perceived ease, perceived usefulness, and trust on interest partially or simultaneously. This type of research is explanatory with a quantitative approach. The population of this research is Gopay users at the Faculty of Social and Political Sciences, University of Lampung. The data was obtained from questionnaires distributed and filled out by respondents online. The sampling technique used purposive sampling with a sample of 100 respondents. Data analysis in this study used multiple linear regression analysis with SPSS 25.0 software tools. The results of this study explain that partially the perception of convenience (X1) has a significant effect on interest in use by 12.3%, perception of usefulness (X2) by 12.7%, and trust (X3) by 72.9%. Simultaneous test results show that perceptions of convenience, perceived usefulness and trust have a positive and significant effect on interest in using Gopay by 67.6%. Keywords: Effect Of Perceived Ease, Perceived Usefulness Of Use, Trust, Interest In Use, Electronic Wallet (E-Wallet), Mobile Payment
Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
---|---|
Subyek: | 300 Ilmu sosial > 350 Administrasi publik dan ilmu militer > 351 Administrasi publik |
Program Studi: | Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Administrasi Bisnis |
Pengguna Deposit: | UPT Anita Ekarini |
Date Deposited: | 11 May 2022 01:14 |
Terakhir diubah: | 11 May 2022 01:14 |
URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/60805 |
Actions (login required)
Lihat Karya Akhir |