PENGARUH BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI AULIA WEDDING GALLERY)

Nuary, Fadhila Zarfa (2022) PENGARUH BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI AULIA WEDDING GALLERY). Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Lampung.

[img]
Preview
File PDF
1. Abstrak Fadhila Zharfa Nuary_1811011027.pdf

Download (91Kb) | Preview
[img] File PDF
2. Skripsi Fadhila Zharfa Nuary_1811011027.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (6Mb)
[img]
Preview
File PDF
3. Skripsi (No BAB 4) Fadhila Zharfa Nuary_1811011027.pdf

Download (2654Kb) | Preview

Abstrak

Perkembangan bisnis dekorasi, tata rias dan busana semakin pesat dan ketat karena semua muncul serta berusaha menghadirkan hal-hal yang segar untuk ditawarkan pada konsumen. Hal ini menciptakan arena kompetisi yang semakin kompetitif di bidang usaha tersebut. Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh brand image perusahaan terhadap keputusan konsumen untuk melakukan pembelian, dengan subjek sebanyak 102 konsumen yang pernah menggunakan jasa Aulia Wedding Gallery Lampung berusia 17 tahun ke atas. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah kuesioner, wawancara dan observasi langsung di lapangan, dengan teknik pengujian data berupa uji validasi, uji reliabilitas, uji T-test, dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Brand Image (jasa Aulia Wedding Gallery Lampung) berpengaruh secara signifikan pada Keputusan Pembelian, dimana semua data telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas dengan hasil uji T dan uji F sebesar 0 < 0,05 yang menunjukkan bahwa terima Ha dan tolak H0. Kemudian data juga diperkuat dengan jawab konsumen yang sangat setuju dan setuju untuk indikator citra produk sebesar 98,04%, indikator citra produsen dan keunggulan produk sebesar 97,06%, indikator citra pengguna sebesar 96,57%, indikator merekomendasikan pada orang lain sebesar 95,1%, indikator membeli ulang sebesar 97,06%, dan indikator kematangan pada sebuah produk sebesar 98,04%.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial
300 Ilmu sosial > 330 Ekonomi
300 Ilmu sosial > 330 Ekonomi > 339 Makroekonomi, ekonomi makro dan topik terkait
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Prodi S1-Manajemen
Pengguna Deposit: 2203927964 . Digilib
Date Deposited: 23 Jun 2022 06:57
Terakhir diubah: 23 Jun 2022 06:57
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/63620

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir