PERANCANGAN UI/UX GAMIFIKASI APLIKASI MOBILE CAMPAIGN MENGGUNAKAN METODE DESIGN SPRINT

MARGARRETH , NADYA (2022) PERANCANGAN UI/UX GAMIFIKASI APLIKASI MOBILE CAMPAIGN MENGGUNAKAN METODE DESIGN SPRINT. FAKULTAS TEKNIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK - ABSTRACT.pdf

Download (13Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (11Mb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (7Mb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Campaign.com adalah sebuah platform yang digunakan untuk melakukan donasi atau aksi sosial. Pada aplikasi Campaign pengguna melakukan serangkaian aksi sosial (Challenge) secara konsisten selama beberapa hari kedepan. Setiap Challenge terdiri dari serangkaian tindakan sosial yang bertujuan untuk mendidik dan mengembangkan kebiasaan sosial baru dalam kehidupan sehari-hari. Permasalahan yang dihadapi oleh Campaign saat ini adalah mengajak pengguna menyelesaikan challenge dengan mengambil aksi selama beberapa hari tidaklah mudah sehingga targat kampanye tidak tercapai. Berdasarkan masalah tersebut maka dibangunlah fitur gamifikasi yang dapat menambah motivasi pengguna dalam menyelesaikan challenge. Menurut hasil survei yang dilakukan pada tahapan User Research sebanyak 78,3% responden lebih tertarik untuk menggunakan aplikasi dengan fitur gamifikasi. Berdasarkan hasil survei maka dibuatlah desain gamifikasi pada aplikasi Campaign dengan menggunakan metode Design Sprint yang melewati 6 tahapan yaitu Understand, Define, Diverge, Decide, Prototype, Validate. Hasil dari penelitian ini adalah prototipe fitur gamifikasi yang telah selesai dirancang dengan tiga kali iterasi perubahan dan telah dilakukan uji kegunaan dengan mengacu kepada elemen yang dibutuhkan untuk mendapatkan hasil desain UI/UX yang baik. Hasil pengujian dengan pendekatan SEQ terhadap tiga informan menghasilkan nilai rata-rata 6,02 dari skala 7 dengan kategori acceptable. Beberapa elemen telah diperbaiki melalui tiga iterasi desain dan diuji kembali kepada tiga informan agar desain lebih siap untuk digunakan. Kata Kunci : Campaign, Gamifikasi, Design Sprint, UI/UX

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum > 005 Pemrograman komputer, program dan data
Program Studi: Fakultas Teknik > Prodi S1-Teknik Informatika
Pengguna Deposit: 2208041755 . Digilib
Date Deposited: 24 Aug 2022 03:30
Terakhir diubah: 24 Aug 2022 03:30
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/65509

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir