IDENTIFIKASI MIKROORGANISME TERBAWA BIJI KOPI ROBUSTA (Coffea sp.) OLAHAN TERFERMENTASI YANG BERASAL DARI KECAMATAN SEMAKA DAN AIR NANINGAN

DESVAN , DWI NANDA (2022) IDENTIFIKASI MIKROORGANISME TERBAWA BIJI KOPI ROBUSTA (Coffea sp.) OLAHAN TERFERMENTASI YANG BERASAL DARI KECAMATAN SEMAKA DAN AIR NANINGAN. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK.pdf

Download (160Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1680Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1160Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi beberapa mikroorganisme yang terbawa pada biji kopi robusta olahan terfermentasi yang berasal dari Kecamatan Semaka dan Air Naningan dan mengetahui perbedaan persentase kehadiran mikroorganisme terbawa biji kopi robusta olahan terfermentasi yang berasal dari Kecamatan Semaka dan Air Naningan. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Semaka, Kecamatan Air Naningan, dan Laboratorium Ilmu Penyakit Tumbuhan Jurusan Proteksi Tanaman, dan Laboratorium Bioteknologi Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Lampung pada bulan September hingga bulan Desember 2021. Sebanyak 25 biji kopi dari kedua Kecamatan diletakan pada 10 cawan yang masing-masing cawan berisi lima butir biji kopi. Mikroorganisme yang tumbuh kemudian diidentifikasi pada hari ketujuh. Pengamatan dilakukan secara makroskopis dan mikroskopis. Hasil penelitian menunjukan bahwa hasil isolasi menggunakan PSA dari Kecamatan Semaka tidak terlihat adanya pertumbuhan jamur dan bakteri. Sampel dari Kecamatan Air Naningan persentase jamur yang tumbuh 4%, bakteri tumbuh 16% dan biji kopi sehat 80%. Pada isolasi Kertas Blotter sampel biji kopi dari Kecamatan Semaka persentase jamur yang tumbuh 44%, bakteri tumbuh 0% dan biji kopi sehat 56%. Sampel dari Kecamatan Air Naningan persentase jamur yang tumbuh 80%, bakteri tumbuh 0% dan biji kopi sehat 20%. Terdapat dua genus jamur (Aspergillus dan Trichoderma) dan empat isolat bakteri yang ditemukan. Hasil uji reaksi Gram isolat bakteri yang ditemukan menggunakan KOH 3% menujukan bakteri yang didapatkan yaitu gram positif. Dua dari empat isolat menunjukan hasil positif pada uji sof rot. Hasil uji hipersensitif menunjukkan bahwa semua isolat bakteri bereaksi negatif. Kata kunci: Olahan terfermentasi, Aspergillus, Trichoderma, dan Uji Biokimia.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 600 Teknologi (ilmu terapan) > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi S1-Proteksi Tanaman
Pengguna Deposit: 2301877652 . Digilib
Date Deposited: 24 Mar 2023 01:25
Terakhir diubah: 24 Mar 2023 01:25
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/70158

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir