POLA KOMUNIKASI KELUARGA SINGLE PARENT DALAM MOTIVASI ANAK UNTUK MELANJUTKAN TINGKAT PENDIDIKAN (Studi Pada Remaja Siswa Kelas 12 SMAN 1 Pringsewu)

MUHAMMAD , HAFID AKBAR BUDIONO (2023) POLA KOMUNIKASI KELUARGA SINGLE PARENT DALAM MOTIVASI ANAK UNTUK MELANJUTKAN TINGKAT PENDIDIKAN (Studi Pada Remaja Siswa Kelas 12 SMAN 1 Pringsewu). FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (234Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3040Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (2328Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Keluarga adalah lingkungan pertama dan utama dalam melakukan proses komunikasi, serta sosialisasi pribadi seorang remaja, sedangkan menurut strukturnya keluarga merupakan kelompok kecil yang terdiri dari ayah, ibu, dan anak. Tetapi, tidak jarang sebuah keluarga tidak memiliki anggota keluarga yang lengkap karena perceraian. Beberapa orang tua yang mengalami perceraian baik mati ataupun hidup memilih untuk tetap menjalani kehidupan keluarganya sebagai single parent. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi serta menjelaskan pola komunikasi yang terjadi pada keluarga single parent dalam memotivasi anak untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Metode penelitian yang peneliti gunakan adalah kualitatif deskriptif dengan memperoleh data melalui wawancara mendalam terhadap 5 keluarga single parent. Selanjutnya analisis hasil penelitian juga didasari pada teori peranan untuk menjelaskan hubungan interpersonal serta konsep diri sebagai anak single parent. Hasil penelitian yang dapat disimpulkan adalah bahwa nampak bahwa kelima informan anak memiliki keinginan untuk melanjutkan Pendidikan ke perguruan tinggi. Tetapi, terdapat hambatan yang dialami oleh dua informan karena latar belakang ekonomi yang tidak mencukupi. Pola komunikasi yang nampak dalam hubungan antara orang tua single parent dengan anak adalah komunikasi interaksional-linier. Komunikator dalam proses komunikasi ini adalah orang tua, karena anak cenderung pasif. Orang tua harus lebih aktif menanyakan dan memberikan perhatian kepada anak, karena anak akan cenderung diam ketika tidak diberi pertanyaan. Kata kunci: Pola Komunikasi Keluarga, Single parent, Motivasi Pendidikan The family is the first and main environment in carrying out the communication process and personal socialization of a teenager, while according to its structure the family is a small group consisting of father, mother and children. However, it is not uncommon for a family not to have complete family members due to divorce. Some parents who experience divorce, whether dead or alive, choose to continue living their family life as single parents. This research aims to identify and explain communication patterns that occur in single parent families in motivating children to continue their education to college. The research method used by researchers is descriptive qualitative by obtaining data through in-depth interviews with 5 single parent families. Furthermore, the analysis of the research results is also based on role theory to explain interpersonal relationships and self-concept as a child of a single parent. The research results that can be concluded are that it appears that the five child informants have the desire to continue their education to college. However, there were obstacles experienced by two informants due to their insufficient economic background. The communication pattern that appears in the relationship between single parents and their children is linear-interactional communication. The communicator in this communication process is the parent, because children tend to be passive. Parents must be more active in asking and paying attention to their children, because children will tend to remain silent when they are not asked questions. Keywords: Family Communication Patterns, Single parent, Educational Motivation

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial
300 Ilmu sosial > 380 Perdagangan, komunikasi, dan transportasi
Program Studi: Fakultas ISIP > Prodi Ilmu Komunikasi
Pengguna Deposit: 2308114252 . Digilib
Date Deposited: 16 Feb 2024 01:45
Terakhir diubah: 16 Feb 2024 01:45
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/78925

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir