PENGARUH KOMPOSISI BIOCHAR SEKAM PADI TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KOPI ROBUSTA (Coffea canephora)DAN KOPI LIBERIKA (Coffea liberica)

A'yunin, Wamepa (2025) PENGARUH KOMPOSISI BIOCHAR SEKAM PADI TERHADAP PERTUMBUHAN BIBIT KOPI ROBUSTA (Coffea canephora)DAN KOPI LIBERIKA (Coffea liberica). FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK.pdf

Download (75Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI Full.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1508Kb)
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI FULL TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf

Download (1592Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Kopi merupakan tanaman perkebunan yang memiliki nilai ekonomi tinggi sebagai sumber devisa negara. Namun, produksi kopi di Indonesia terus mengalami fluktuasi akibat usia tanaman yang sudah tidak produktif, sehingga perlu dilakukan peremajaan. Keberhasilan peremajaan kopi dapat didukung dengan meningkatkan kualitas bibit melalui penggunaan spesies kopi unggul dan media pembibitan yang baik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh berbagai komposisi biochar sekam padi terhadap pertumbuhan bibit Kopi Robusta dan Kopi Liberika. Penelitian ini dilakukan pada Juli hingga Oktober 2024 di Kelurahan Labuhan Dalam, Kecamatan Tanjung Senang, Kota Bandar Lampung. Penelitian ini menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) yang terdiri dari dua percobaan, yaitu pengaruh biochar sekam padi terhadap pertumbuhan bibit Kopi Robusta dan pengaruh biochar sekam padi terhadap pertumbuhan bibit Kopi Liberika. Masing-masing percobaan terdiri dari 5 perlakuan dan 3 kelompok. Perlakuan yang diberikan berupa campuran media tanam di polybag dengan komposisi: B0 (tanah subsoil 100%), B1 (Biochar sekam padi 10% + tanah subsoil 90%), B2 (Biochar sekam padi 20% + tanah subsoil 80%), B3 (Biochar sekam padi 30% + tanah subsoil 70%), dan B4 (Biochar sekam padi 40% + tanah subsoil 60%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa biochar tidak mempengaruhi pertumbuhan tinggi, jumlah daun, diameter batang, bobot segar tanaman, dan bobot kering tanaman pada bibit Kopi Robusta. Biochar dapat meningkatkan pertumbuhan tinggi, jumlah daun, bobot segar tanaman dan bobot kering tanaman pada bibit Kopi Liberika, tetapi tidak dapat mempengaruhi pertumbuhan diameter batang. Kata kunci: biochar, pertumbuhan, bibit, kopi, robusta, liberika

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 580 Tumbuh-tumbuhan, tanaman, botani, flora
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Agroteknologi
Pengguna Deposit: 2308869055 . Digilib
Date Deposited: 21 Apr 2025 06:12
Terakhir diubah: 21 Apr 2025 06:12
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/86345

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir