MANAJEMEN PERTUNJUKAN CHOREOGRAPHY GALV’ING CULTURAL TAHUN 2023

Satiya Apriliyanti, - (2025) MANAJEMEN PERTUNJUKAN CHOREOGRAPHY GALV’ING CULTURAL TAHUN 2023. FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP), UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
ABSTRAK - SATIYA APRILIYANTI.pdf

Download (297Kb) | Preview
[img] File PDF
SKRIPSI FULL - SATIYA APRILIYANTI.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (1637Kb) | Minta salinan
[img]
Preview
File PDF
SKRIPSI FULL TANPA BAB PEMBAHASAN - SATIYA APRILIYANTI.pdf

Download (1317Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Choreography Galv’ing Cultural (CGV) merupakan sebuah pertunjukan seni yang diselenggarakan sebagai bentuk ujian akhir mata kuliah Komposisi Koreografi Pendidikan pada Program Studi Pendidikan Tari, Universitas Lampung. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis manajemen pertunjukan CGV tahun 2023 dengan menggunakan kerangka teori fungsi-fungsi manajemen yaitu : perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), penggerakan (actuating), dan pengawasan (controlling). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat fungsi manajemen telah dilaksanakan secara cukup efektif dan terstruktur. Setiap fungsi dianalisis melalui dua bidang utama, yaitu bidang manajerial dan bidang artistik. Pada tahap perencanaan, terdapat perencanaan manajerial yang meliputi penentuan tujuan, anggaran, dan jadwal kegiatan, serta perencanaan artistik yang mencakup konsep pertunjukan dan koreografi. Fungsi pengorganisasian mencakup pembentukan struktur kepanitiaan dan pembagian tugas (manajerial), serta penataan teknis dan artistik pertunjukan (artistik). Fungsi penggerakan melibatkan koordinasi sumber daya manusia dan pelaksanaan teknis kegiatan (manajerial), serta pengarahan terhadap penari dan tim artistik (artistik). Sedangkan fungsi pengawasan mencakup pemantauan dan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan secara keseluruhan (manajerial) serta penilaian terhadap kualitas artistik pertunjukan (artistik). Penelitian ini menyimpulkan bahwa manajemen pertunjukan CGV telah berjalan dengan baik berdasarkan penerapan fungsi-fungsi manajemen secara terpadu dalam aspek manajerial maupun artistik, sehingga mampu mendukung keberhasilan pelaksanaan pertunjukan sebagai bagian dari proses pembelajaran. Kata kunci : Manajemen, Pertunjukan, Film tari Choreography Galv’ing Cultural (CGV) is a performance event showcasing the final examination projects of the Choreography Composition course at the Dance Education Study Program, University of Lampung. This study aims to analyze the performance management of the 2023 CGV event using the management function theory: planning, organizing, actuating, and controlling. The results indicate that all four management functions were implemented effectively and in an organized manner. Each function is analyzed through two main aspects: managerial and artistic. The planning function consists of managerial planning, including goal setting, budgeting, and scheduling, as well as artistic planning, covering the performance concept and choreography. The organizing function involves the formation of the organizing committee and task distribution (managerial), as well as the technical and artistic structuring of the performance (artistic). The actuating function includes coordination of human resources and technical implementation (managerial), as well as direction of dancers and the artistic team (artistic). The controlling function involves monitoring and evaluating the overall execution (managerial), along with assessing the artistic quality of the performance (artistic). The study concludes that the performance management of CGV was carried out successfully through the integrated application of management functions in both managerial and artistic domains, contributing to the effective execution of the performance as part of the academic learning process. Kata kunci : Managemen, Perfomance, Dance film

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan
700 Seni, seni rupa, kesenian
700 Seni, seni rupa, kesenian > 704 Topik khusus dalam bidang kesenian dan karya seni
Program Studi: FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP) > Prodi S1 Pendidikan Seni Drama, dan Tari
Pengguna Deposit: UPT . Ery Elyasari
Date Deposited: 28 Oct 2025 06:02
Terakhir diubah: 28 Oct 2025 06:02
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/92193

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir