Detha Avilia, Saraswati (0019) KESIAPSIAGAAN SISWA DALAM MENGHADAPI BENCANA BANJIR (STUDI KASUS DI SMPN 34 BANDAR LAMPUNG). FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
1. ABSTRAK.pdf Download (469Kb) | Preview |
|
|
File PDF
2. SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Hanya staf Download (3566Kb) | Minta salinan |
||
|
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN.pdf Download (3394Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Banjir merupakan bencana alam yang sering terjadi di berbagai wilayah Indonesia, termasuk Kota Bandar Lampung. Bencana ini berdampak pada berbagai sektor, salah satunya pendidikan. SMPN 34 Bandar Lampung merupakan sekolah yang terletak di wilayah rawan banjir, sehingga kesiapsiagaan siswa perlu ditingkatkan untuk mengurangi risiko bencana. Penelitian ini bertujuan menganalisis tingkat kesiapsiagaan siswa SMPN 34 Bandar Lampung dalam menghadapi bencana banjir. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian adalah siswa SMPN 34 Bandar Lampung sebanyak 622 siswa. Teknik pengambilan sampel menggunakan proportionate random sampling dan diperoleh sebanyak 86 siswa. Pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis skor yang meliputi empat parameter berdasarkan LIPI-UNESCO, yaitu pengetahuan dan sikap, rencana tanggap darurat, sistem peringatan dini, dan mobilisasi sumberdaya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kesiapsiagaan siswa SMPN 34 Bandar Lampung dalam menghadapi bencana banjir yaitu sebesar 49% termasuk ke dalam kategori siap. Parameter pengetahuan dan sikap memiliki tingkat kesiapsiagaan tertinggi dengan persentase sebesar 77%, sedangkan parameter sistem peringatan dini memiliki tingkat kesiapsiagaan dengan persentase terendah sebesar 38%. Hasil ini menunjukkan bahwa meskipun siswa secara umum telah menunjukkan kesiapan, masih dibutuhkan peningkatan dalam aspek pemahaman terhadap sistem peringatan dini dan penyediaan fasilitas penunjang kesiapsiagaan di lingkungan sekolah. Kata kunci: banjir, kesiapsiagaan, siswa, mitigasi, bencana
| Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
|---|---|
| Subyek: | 300 Ilmu sosial 300 Ilmu sosial > 370 Pendidikan 900 Sejarah dan Geografi |
| Program Studi: | FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP) > Prodi S1 Pendidikan Geografi IPS |
| Pengguna Deposit: | 2507736995 Digilib |
| Date Deposited: | 12 Nov 2025 02:14 |
| Terakhir diubah: | 12 Nov 2025 02:14 |
| URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/92971 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |
